INDOSPORT.COM – Momen tak terduga terjadi usai Liverpool usai berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 di partai final Liga Champions 2018/19 pada Minggu (2/6/19). Alberto Moreno ‘tak kebagian’ trofi Liga Champions akibat Alisson Becker.
Hal tersebut terjadi ketika Alisson tak mau melepaskan trofi Champions pertamanya dan berulang kali meminta difoto. Pemain sepak bola asal Brasil itu tidak menyadari bahwa ada Moreno di sampingnya yang mengantre ingin membawa trofi telinga besar itu.
Moreno mencoba merebut trofi yang dipeluk Alisson itu dengan mengulurkan tangannya ke arha gagang trofi. Namun, Alisson yang masih juga tak sadar akan adanya Moreno malah berjalan membelakangi bek asal Spanyol itu dan memamerkannya ke arah tribun penonton.
Moreno kemudian terlihat sedikit berteriak dan hanya bisa memprotes Alisson. Bek asal Spanyol itu sendiri tampak mengenakan kaos putih untuk mengenang Jose Antonio Reyes, rekan senegaranya yang baru saja meninggal karena kecelakaan lalu lintas.
Moreno trying to get the trophy of Allison is hilarious #UCLfinal pic.twitter.com/A2pAWUB9ro
— TV and Football (@TVandFootball1) June 1, 2019
Dalam laga sepak bola final yang diselenggarakan di Estadio Wanda Metropolitano Madrid, The Reds menang berkat penalti Mohamed Salah di menit kedua dan gol jarak dekat Divock Origi pada menit ke-87.
Kemenangan tersebut tidak diraih dengan cara yang mudah. Tottenham mendominasi jalannya pertandingan dengan 61 persen penguasaan bola. Selain itu, anak asuh Mauricio Pochettino melepaskan 14 tembakan, atau tiga lebih banyak dari yang dicatatkan The Reds.
Tottenham pun memiliki serangkaian peluang yang dimotori oleh Son Heung-Min, Christian Eriksen, dan Lucas Moura. Namun, kesigapan Alisson yang berhasil mematahkan empat tembakan ke gawang membuat gawang The Reds bersih dari kebobolan.
Dengan kemenangan ini, Liverpool resmi mendapatkan gelar Liga Champions keenamnya sepanjang sejarah. Sementara, Tottenham belum meraih gelar apa pun sejak menjuarai Piala Liga Inggris pada musim 2007/08.
Sekadar informasi, bagi Moreno dan Alisson sendiri ini merupakan pengalaman pertama mereka bisa menyentuh trofi Liga Champions sepanjang karier sepak bola mereka.