INDOSPORT.COM – Persija Jakarta tengah dikabarkan akan segera mengganti pelatih kepala Ivan Kolev setelah belum berhasil memenangkan satu laga pun dalam tiga pekan Shopee Liga 1 2019.
Macan Kemayoran hanya mampu meraih hasil satu kali imbang serta dua kali kekalahan dalam tiga pertandingan awal. Pada laga perdana mereka sukses menahan imbang tuan rumah Barito Putera, sementara partai selanjutnya mereka harus takluk dari PSIS Semarang dan Bali United.
Dengan hasil tersebut, posisi Ivan Kolev sangat rawan diganti. Bahkan, bekas pelatih PSIS Semarang, Vincenzo Alberto Annese, menjadi nama terkuat menggantikan pelatih asal Bulgaria tersebut. Pelatih asal Italia tersebut juga sudah berada di Kota Jakarta.
Namun jika jadi dilatih oleh Annese, para pemain Persija akan hidup dalam pengawasan yang ketat dari sang pelatih. Pasalnya, pelatih yang musim lalu gagal mengangkat prestasi Laskar Mahesa Jenar ini punya aturan khusus soal makan.
Para pemain di bawah asuah Annese tidak boleh makan terlalu banyak atau terlalu sedikit setelah latihan. Allenatore 34 tahun tersebut yang langsung mengontrol dari meja ke meja pemainnya melihat porsi makan.
Selain itu, para pemain juga tidak diperbolehkan menyantap nasi. Sumber tenaga yang mengandung karbohidrat tersebut wajib diganti dengan makanan khas Italia seperti spaghetti dan pasta.
Tidak cuma makanan, saat menjelang pertandingan pun Annese selalu mengontrol pemainnya yang keluar masuk hotel. Bahkan konon katanya jika pemain ke minimarket pun ia kontrol untuk melihat makanan atau minuman apa yang ia beli.