INDOSPORT.COM - Seluruh umat Islam di dunia akan merayakan Hari Raya Idul Fitri, Rabu (05/06/19), termasuk bakat Indonesia di Belanda, yaitu Richie Risnal.
Richie Risnal merupakan salah satu bakat muda sepak bola Indonesia di Eropa, tepatnya di Belanda dan sekarang masih terus berusaha mengembangkan potensinya.
Terakhir, diketahui dari akun sosial media Instagram pribadinya, Richie Risnal yang bernama @richierisnal juga ikut merayakan Hari Raya Idul Fitri 1440 Hijriah.
"Eid Mubarak untuk semua abang-abang dan kakak-kakak saya. Taqabalallahu minna wa minkum," tulis Richie di unggahan terbaru Instagram pribadinya.
Richie Risnal merupakan salah satu bakat muda sepak bola Indonesia yang pada tahun 2017 lalu tergabung dengan Bussumse Football Club (BFC). BFC sendiri salah satu klub yang memiliki kerja sama dengan Ajax Amsterdam.
BFC dan Ajax terlibat kerja sama teknis sejak tahun 2013 lalu. Sehingga pola latihan dan pengembangan bakat mudanya cukup ketat.
Selain dengan Bussumse Football Club, anak yang bermimpi membela Timnas Indonesia ini juga berlatih bersama sebuah akademik di luar klub tersebut. Yaitu Coerver Academy yang pada awal Mei 2019 lalu terbang ke Spanyol.
Seperti yang terlihat di unggahan Richie Risnal pada tanggal 5 Mei 2019 lalu, Coerver Academy berhasil menahan imbang Rayo Vallecano dengan skor 1-1. Richie pun tampak pada foto yang diunggahnya tersebut.
Bakat besar Richie Risnal pun diketahui telah menarik perhatian beberapa klub dan akademik ternama di sepak bola Eropa. Seperti Feyenoord dan Sir Bobby Charlton Soccer Schools pada 2017 lalu.
"Kita menolak karena Feyenoord terlalu jauh. Richie juga sempat trial di Sir Bobby Charlton Soccer Schools. Tapi besoknya kita putuskan tidak lagi mengikuti trial karena Richie kelelahan," ucap Verlyn Risnal kepada INDOSPORT (05/02/17).