Bola Internasional

Hasil Pertandingan Kualifikasi Euro 2020 Yunani vs Italia: Pesta Gli Azzurri

Minggu, 9 Juni 2019 03:58 WIB
Editor: Coro Mountana
© Claudio Villa/Getty Images
Giorgio Chiellini sedang berduel denghan pemain Yunani, Claudio Villa/Getty Images Copyright: © Claudio Villa/Getty Images
Giorgio Chiellini sedang berduel denghan pemain Yunani, Claudio Villa/Getty Images
Babak Pertama

Di babak pertama, kedua tim bermain dengan tempo yang sangat tinggi di mana mereka ingin meraih kemenangan. Tapi gol pertama didapatkan oleh Italia melalui Nicola Barella yang sukses mengkonversi umpan dari Andrea Belotti di menit ke-23.

7 menit berselang, Italia berhasil menggandakan keunggulan melalui serangan balik cepat yang dibangun oleh Frederico Chiesa yang berakhir pada gol yang dicetak oleh Lorenzo Insigne. Hanya berjarak 3 menit, lagi-lagi Italia mampu mencetak gol lagi yang kali ini dipersembahkan oleh Leonardo Bonucci.

Yunani mencoba untuk membalas, tapi hingga babak pertama berakhir, skor tetap 3-0 untuk keunggulan Italia.