Liga Indonesia

Kisah Bambang Pamungkas yang Dilirik Tim Liga Primer Inggris Tahun 2008 Silam

Senin, 10 Juni 2019 18:04 WIB
Penulis: Subhan Wirawan | Editor: Arum Kusuma Dewi
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Penyerang Timnas Indonesia, Bambang Pamungkas sempat dilirik oleh tim jawara Liga Primer Inggris pada tahun 2008 silam.

Klub tersebut adalah Derby Country, salah satu tim sepak bola bersejarah Liga Primer Inggris yang pada musim tersebut harus terdegradasi dari kasta teratas Liga Inggris menuju Divisi Championship.

Rumor ketertarikan tim juara Liga Inggris musim 1971/72 dan 1974/75 tersebut kepada Bambang Pamungkas muncul dari laman eyefootball.com, di mana disebutkan jika Derby telah menganggarkan 300 ribu pounds untuk mengontrak Bepe.

Diketahui bahwa bos Derby Country saat itu, Paul Jewell memerlukan pemain depan untuk mendampingi striker muda mereka asal Argentina, Emanuel Villa.

© eyefootball.com
Derby Country yang dikabarkan berminat mendatangkan Bambang Pamungkas Copyright: eyefootball.comDerby Country yang dikabarkan berminat mendatangkan Bambang Pamungkas

Lebih lanjut disebutkan jika salah seorang agen pemain bernama Anthony van Dalen, dikabarkan akan menjembatani Bambang ke Inggris, khususnya bergabung bersama Derby County.

Anthony van Dalen sendiri memang agen pemain asal Belanda yang cukup terkenal, bahkan ia pernah menjadi agen dari pemain sepak bola Nasional Belanda, Jaap Stamp.

Namun sayang, setelah ditelusuri, ternyata agen yang dimaksud sudah meninggal dunia dua tahun sebelum artikel kertarikan Derby akan Bambang Pamungkas tayang, tepatnya pada tahun 2006 silam.

"Dari berita tentang ketertarikan Derby County terhadap saya beserta 300 ribu pounds-nya, karena teryata sang agen Ton van Dalen telah meninggal 2 tahun yang lalu, tepatnya 5 Februari 2006," ucap Bambang dalam situs pribadinya.

Meski tak terbukti benar, setidaknya ada kebanggaan tersendiri bagi Indonesia bahwa salah satu pemain terbaiknya pernah terpantau menjadi bahan pemberitaan salah satu laman sepak bola di Inggris.