Bola Internasional

Profil Negara Peserta Copa America 2019: Uruguay, Menolak Status Medioker

Rabu, 12 Juni 2019 15:06 WIB
Penulis: Luqman Nurhadi Arunanta | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Ahram Online
Oscar Tabarez, pelatih Timnas Uruguay Copyright: © Ahram Online
Oscar Tabarez, pelatih Timnas Uruguay
Pelatih: Oscar Tabarez

Oscar Tabarez telah dua periode melatih Timnas Uruguay. Ia turut membawa Uruguay menjuarai Copa America pada edisi 2011.

Pelatih berusia 72 tahun itu terakhir membawa Uruguay melaju hingga perempatfinal Piala Dunia 2018. Uruguay tersingkir setelah kalah dari Prancis yang akhirnya meraih juara.

Uruguay juga meraih juara turnamen Piala China 2019 bulan Maret lalu. La Celeste mencukur Thailand di final dengan skor 4-0.

Bintang: Luis Suarez

© Getty Images
Luis Suarez selebrasi gol pertama Uruguay Copyright: Getty ImagesLuis Suarez selebrasi gol pertama Uruguay

Luis Suarez masih belum dalam kondisi fit 100 persen menghadapi ajang Copa America 2019. Ia belum lama menjalani operasi lutut sehingga absen di final Copa del Rey 2018/19.

Meski diragukan pulih tepat waktu, Oscar Tabarez yakin Suarez akan tampil di Copa America 2019. Suarez tidak akan buru-buru ditampilkan untuk mengantisipasi kondisi yang lebih buruk.

“Dia (Luis Suarez) sedang dalam masa pemulihan. Saya tahu dia akan memberikan 100 persen kesungguhan agar fit saat kompetisi dimulai. Saya tidak ingin tergesa-gesa, cedera selalu karena keadaan, bukan karena keinginan para pemain, dia ingin segera pulih.”

“Dia sangat profesional dan memiliki catatan bagus dalam pemulihan, jadi saya memiliki harapan besar untuk membuatnya siap di tim kami. Dia sangat penting bagi kami,” kata Oscar Tabarez seperti dilansir dari Goal International, Sabtu (25/05/19) lalu.