INDOSPORT.COM – Bintang Manchester City, Sergio Aguero, berambisi memenangkan Copa America 2019 bersama Argentina. Namun, ia lebih ingin memenangkannya untuk sahabatnya, Lionel Messi.
Bagi Aguero, memenangkan Copa America 2019 untuk Messi lebih bernilai daripada untuk dirinya sendiri. Ia pun akan berusaha sekuat tenaga memenangkan turnamen sepak bola terbesar Amerika Selatan itu agar Messi bisa merasakan trofi internasional pertama bersama Timnas Argentina.
“Saya lebih suka memenangkannya untuk Leo (Messi) daripada untuk diri saya sendiri. Dia sudah bermain sangat lama dan dia sudah berkorban banyak hal,” tutur Aguero dikutip dari laman Independent.
Aguero menegaskan, Copa America 2019 akan menjadi ajang pembuktian keduanya untuk meraih prestasi bersama Timnas Argentina. Bersama Messi, penyerang berusia 31 tahun itu optimistis mampu memberikan yang terbaik bagi rakyat Argentina.
“Saya berbicara dengan Leo dan dia berkata semoga itu (menjuarai Copa America 2019) akan terjadi pada kami. Gelar itulah yang dia dan kami semua ingin raih,” tegasnya.
Nasib Sergio Aguero dan Lionel Messi di Timnas Argentina memang tak jauh berbeda. Meski kini ia berada di tempat ketiga daftar pencetak gol terbanyak Tim Tango dengan 39 gol dari 90 penampilan, Aguero belum mampu memberikan trofi bergengsi bagi Argentina.
Prestasi tertinggi Aguero bersama Timnas Argentina adalah dua kali menjadi juara Piala Dunia U-20. Selain itu, ia juga mempersembahkan medali emas cabang sepak bola pada ajang Olimpiade Beijing 2008, di mana saat itu ia bermain bersama Messi.
Di ajang Copa America 2019, Sergio Aguero dan Lionel Messi akan menjadi pilar penting lini depan Argentina pasca pensiunnya Gonzalo Higuain dan tidak dipanggilnya bomber milik Inter Milan, Mauro Icardi. Mereka akan ditemani deretan penyerang muda macam Paulo Dybala dan Lautaro Martinez.