INDOSPORT.COM – Pertemuan agen Alessandro Luci dengan manajemen klub sepak bola AC Milan kian memanaskan kabar kepergian Suso dari San Siro.
Pemain bernama lengkap Jesús Joaquín Fernández Sáez de la Torre itu menuntut kenaikan gaji dua kali lipat dalam kontrak barunya dengan gaji sebesar 6 juta euro (Rp96 miliar) per musim.
Suso diboyong dari Liverpool pada bursa transfer musim dingin 2015 silam dengan tujuh tahun masa kontrak atau hingga Juni 2022.
Dengan permintaan yang tinggi di tengah masalah Financial Fair Play (FFP), Milan rupanya enggan mengabulkan permintaan Suso seperti dilansir dari laman berita olahraga Calciomercato.
Milan berencana memasukkan nama Suso ke daftar jual pada bursa transfer musim panas 2019. Atletico Madrid menjadi tim yang berminat memboyong Suso.
Rossoneri patut berpikir untuk melepas Suso. Ada setidaknya 3 alasan Milan akan merasakan kerugian jika melepas Suso pada bursa transfer musim panas 2019.
Maka dari itu, berikut portal berita olahraga INDOSPORT.com mengulas 3 kerugian AC Milan melepas Suso ke Atletico Madrid.