4 Fakta di Balik Pesta Kemenangan Brasil di Laga Pertama Copa America 2019
Kemenangan 3-0 atas Bolivia di laga pembuka tidak hanya membawa Brasil memimpin klasemen grup A. Ini juga menandai kemenangan ke-100 Brasil pada ajang Copa America.
Brasil total telah menjalani 179 pertandingan di Copa America, dengan rincian 100 kemenangan, 35 imbang, dan 44 kekalahan. Sejarah.
Momen Satu Abad
Brasil meraih kemenangan pertama di turnamen Copa America pada 1919. Pada waktu itu, Brasil mengenakan jersey warna putih.
Kemenangan atas Bolivia menandai 100 tahun kemenangan pertama Brasil di Copa America. Selecao terakhir kali memakai jersey putih pada Piala Dunia 1950 Brasil.
Rekor Brace
Philippe Coutinho menjadi bintang pada laga Brasil vs Bolivia dengan mencetak dua gol atau brace. Ini menjadi brace kedua Coutinho bersama Timnas Brasil.
Coutinho terakhir mengemas brace bersama Timnas Brasil saat melawan Haiti di Copa America Centenario 2016. Kala itu, Coutinho mencetak hattrick dalam kemenagan 7-1 atas Haiti.
Jaga Kesucian
Brasil tidak pernah kalah melawan Bolivia ketika bermain di kandang pada semua ajang dengan rekor 10 kemenangan dan 2 imbang. Bolivia juga selalu kebobolan melawan Brasil dalam 10 pertemuan di Copa America.
Brasil turut meraih kemenangan dalam 5 laga awal ketika menjadi tuan rumah, yakni pada edisi 1919, 1922, 1949, 1989, dan 2019.