Liga Indonesia

Apa Kabar Emanuel De Porras? Bomber Asing Haus Gol Pertama Persija Jakarta era 2000-an

Kamis, 4 Juli 2019 07:41 WIB
Editor: Abdurrahman Ranala
© striker.id
Eks Bomber Persija Jakarta, Emanuel De Porras. Foto: striker.id Copyright: © striker.id
Eks Bomber Persija Jakarta, Emanuel De Porras. Foto: striker.id

INDOSPORT.COM - Emanuel De Porras, pernah menjadi andalan Persija di era Ligina. Begini kabar Emanuel De Porras setelah pensiun dari sepak bola.  

Emanuel De Porras menjadi salah satu bomber asing yang namanya tenar di Indonesia pada era Liga Indonesia (Ligina) tahun 2000-an. 

Penyerang asal Argentina tersebut memulai karier di Indonesia bersama Persija Jakarta pada Liga Indonesia 2004. 

Bersama Persija Jakarta, Cachi De Porras mencetak 16 gol pada musim itu, dan lebih banyak dari Bambang Pamungkas yang mencetak 12 gol. 

Sayangnya, Persija Jakarta hanya finis sebagai peringkat ke-3 dan kurang memenuhi ekspektasi, hingga akhirnya Emanuel De Porras terdepak dari skuat Macan Kemayoran. 

Berkelana ke sejumlah klub

Setelah meninggalkan Persija Jakarta, Emanuel De Porras bergabung dengan PSIS Semarang. Bersama PSIS Semarang, Emanuel De Porras bermain dalam dua musim dan mencetak 23 gol. 

Emanuel De Porras juga menjadi bagian PSIS Semarang saat menjadi runner up Liga Indonesia 2006. Setelah pergi dari PSIS Semarang, Cachi De Porras berkelana ke Italia. 

De Porras sempat kembali ke Indonesia saat bermain bersama Jakarta 1928 FC, hingga akhirnya ia berlabuh ke Atletico Bucaramanga dan menjadi klub terakhirnya. 

Membantu PSIS Semarang

Meski sudah tak membela PSIS Semarang, Emanuel De Porras masih sempat membantu Mahesa Jenar pada musim 2018 lalu. Emanuel De Porras membantu manajemen PSIS untuk mencari pemain asing. 

Emanuel De Porras dan Ronald Fagundez membantu PSIS mencari pemain asing asal Argentina untuk Liga 1 2018.

Membuka toko bahan pangan

Emanuel De Porras kini mantap berbisnis setelah pensiun dari sepak bola. Emanuel De Porras membuka bisnis toko bahan pangan bernama Cultivarte. 

Cultivarte adalah toko bahan-bahan makanan organik. Bisnis ini sudah dijalani oleh Emanuel De Porras sejak tiga tahun lalu.