INDOSPORT.COM - Esteban Vizcarra akan disiapkan tim Persib Bandung saat menghadapi Persebaya Surabaya pada laga tandang Shopee Liga 1 2019 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jumat (05/07/2019).
Menurut pelatih Persib, Robert Rene Alberts, pemain sepak bola yang berposisi sebagai gelandang tersebut kemungkinan besar belum masuk dalam starting eleven dan akan disimpan dulu di bangku cadangan.
Pasalnya, Vizcarra sudah lama asben karena baru pulih dari cedera lutut kanan. Sehingga, dia masih membutuhkan waktu untuk beradaptasi dengan pertandingan di Liga 1 2019.
"Vizcarra akan memulai laga dari bench, ini pertama kalinya dia ada dalam skuat di musim ini dan dia sudah berlatih cukup baik sejauh ini, tapi saya tidak mau terburu-buru memainkannya."
"Jika semua rencana berjalan dengan mulus, Vizcarra akan bermain di babak kedua lawan Persebaya," kata Robert Alberts pada awak media berita sport saat konferensi pers menjelang laga, Kamis (04/07/02019).
Secara kualitas, Robert Alberts tidak meragukan kemampuan Vizcarra dalam mengolah si kulit bundar. Pasalnya, mantan pemain Sriwijaya FC tersebut memiliki pengalaman yang sangat banyak di sepak bola Indonesia.
Sehingga, pelatih sepak bola asal Belanda ini merasa optimis, Vizcarra bisa menampilkan permainan terbaiknya saat diberi kesempatan untuk bermain.
"Dan semua tahu Vizcarra adalah pemain berkualitas dengan rekam jejak yang bagus di sepak bola Indonesia. Vizcarra senang dia bisa bermain kembali, begitu pula supporter yang antusias menyaksikannya lagi," jelasnya.
Vizcarra sendiri mengaku antusias menjalani debutnya bersama Persib Bandung. Karena, kondisinya sudah bugar dan siap menampilkan permainan terbaiknya jika diberi kesempatan bermain oleh Robert Alberts.