Liga Italia

Terbuang di AC Milan, Bek Tangguh Amerika Latin Ini Jadi Incaran Lazio

Kamis, 18 Juli 2019 19:54 WIB
Penulis: Fuad Noor Rahardyan | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Marco Luzzani/Getty Images
Gustavo Gomez saat masih memperkuat AC Milan, kini jadi incaran terbaru Lazio. Copyright: © Marco Luzzani/Getty Images
Gustavo Gomez saat masih memperkuat AC Milan, kini jadi incaran terbaru Lazio.

INDOSPORT.COM – Lazio dikabarkan bakal memperkuat lini belakangnya pada musim panas ini. Klub asuhan Simone Inzaghi itu tertarik mendatangkan Gustavo Gomez, bek milik klub Palmeiras yang belum lama ini ‘terbuang’ dari AC Milan.

Dilansir dari situs Calciomercato, Lazio telah menawarkan dana sebesar 10 juta euro (Rp157 miliar) untuk Palmeiras yang merupakan juara Serie A Brasil 2018. Lazio dikabarkan tengah menunggu balasan terkait transfer Gomez.

Gomez sendiri pernah terikat kontrak sebagai pemain AC Milan pada musim 2016/17 hingga 2018/19. Ia didatangkan dari Lanus dengan harga 8,5 juta euro (Rp133 miliar). Namun, bek asal Paraguay itu tak banyak mendapatkan menit bermain.

Pada musim pertamanya di San Siro, ia langsung menembus tim utama dengan mengemas 18 penampilan. Namun, musim keduanya berjalan kurang baik. Ia hanya mengemas satu laga sebelum dipinjamkan ke Palmeiras.

Kiprahnya di Palmeiras sendiri berbanding terbalik. Meski baru tampil pada paruh kedua musim 2018, ia menjadi pilihan utama dengan 14 penampilan dan mencetak sembilan clean sheets. Kontribusi inilah yang membawa Palmeiras merengkuh gelar liga domestik.

Ia kemudian dipermanenkan oleh Palmeiras pada akhir Juni 2019 lalu dengan harga 4,5 juta euro (Rp70,5 miliar). Gomez terbukti bisa mempertahankan penampilannya sejauh ini. Ia membawa Palmeiras berada di puncak klasemen sementara Serie A Brasil pekan kesepuluh.

Jika Gomez berhasil mendarat ke Lazio, ia tentu berpotensi menjadi ancaman serius bagi Milan. Ia bisa saja memberikan penampilan terbaiknya bersama Biancocelesti dan membuat Rossoneri menyesal.

2