Liga Spanyol

Remehkan Keylor Navas, Courtois Yakin Jadi Kiper Utama Real Madrid

Jumat, 26 Juli 2019 17:31 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© GettyImages
Thibaut Courtois, kiper Real Madrid yang merasa optimistis bisa menjadi pilihan utama Zinedine Zidane. Copyright: © GettyImages
Thibaut Courtois, kiper Real Madrid yang merasa optimistis bisa menjadi pilihan utama Zinedine Zidane.

INDOSPORT.COM – Penjaga gawang Thibaut Courtois yakin bahwa dia bisa menjadi pilihan utama pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane setelah tampil lebih lebih dari Keylor Navas selama pramusim.

Untuk menguji ketangguhan dua kipernya, Zidane telah memberi kesempatan yang sama kepada Courtois dan Navas selama laga pramusim Real Madrid.

Berhadapan dengan Bayern Munchen, Courtois tampil di babak pertama dan Navas muncul di babak kedua, begitu juga sebaliknya ketika meladeni tantangan Arsenal.

Dalam dua laga tersebut, performa Courtois lebih baik dari Navas, terbukti dengan dia hanya kebobolan satu kali sedangkan rekannya kebobolan empat kali. Selain itu, Courtois juga menjadi penyelamat Los Blancos kala adu penalti kontra Arsenal.

“Saya rasa sudah jelas, siapa yang yang jadi kiper nomor satu (di Real Madrid), dan saya merasa lebih kuat sekarang,” tukas Courtois dilansir dari outlet olahraga Spanyol, Marca.

“Performa saya selama pramusim sangat baik, saya berlatih dengan baik dan saya baik-baik saja.”

Lebih dari itu, kiper asal Belgia itu juga merasa fisiknya saat ini lebih mendukungnya bisa mengemban kepercayaan yang diberi Zidane untuk mengarungi musim 2019/20 mendatang.

“Setelah musim lalu, persentase lemak saya 8,8 persen. Kemudian, saya kembali dari libur musim panas dengan 8,1 persen lemak, yang tentunya ini sinyal bagus setelah berlibur sebulan.”

Persaingan Courtois dan Navas sendiri berlangsung sepanjang musim 2018/19, sejak Courtois didatangkan dari Chelsea untuk menggantikan Loris Karius.

Musim lalu, Navas sudah kebobolan 15 kali dari 15 penampilan. Adapun Courtois sudah 42 kali gawangnya kemasukan bola, dari 32 pertandingan.

Di sisi lain, Navas merupakan salah satu anak emas Zidane karena berhasil menyumbang tiga gelar juara Liga Champions di periode sebelumnya.