Bola Internasional

Kasus Pencurian Umur Timor Leste di Piala AFF U-15 Jadi Sorotan Media Asing

Rabu, 31 Juli 2019 20:44 WIB
Penulis: Fuad Noor Rahardyan | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© MOHD RASFAN/AFP/Getty Images
Striker Timor Leste, Paulo Domingos Gali Da Costa Freitas (tengah), dituding melakukan pencurian umur di ajang Piala AFF U-15 2019. Copyright: © MOHD RASFAN/AFP/Getty Images
Striker Timor Leste, Paulo Domingos Gali Da Costa Freitas (tengah), dituding melakukan pencurian umur di ajang Piala AFF U-15 2019.

INDOSPORT.COM – Striker Timor Leste U-15, Paulo Domingos Gali da Costa Freitas, tengah menjadi sorotan karena dugaan pencurian umur di ajang Piala AFF U-15 2019. Hal tersebut nampaknya juga menjadi sorotan media asal Amerika Serikat, FOX Sports.

Paulo menunjukkan performa apiknya di ajang Piala AFF U-15 2019. Pemain yang terdaftar memperkuat klub Benfica Laulara ini selalu bermain dalam tiga laga pertama grup A. Tak tanggung-tanggung, ia diserahkan ban kapten oleh pelatih Kim Shin Wan.

Ia sendiri telah mencetak empat gol kala berjumpa dengan Timnas Filipina U-15 pada laga pertama (27/7/19). Ia kemudian mencetak satu gol tambahan kala melawan Timnas Indonesia U-15 (31/7/19).

FOX Sports menyebutkan bahwa pada ajang Piala AFF 2018, terdapat nama yang sama persis dengan nama Paulo di skuat Timor Leste senior. Nama tersebut bahkan bermain dalam laga melawan Filipina dan Singapura di fase grup.

Dalam situs Transfermarkt, nama yang sama juga tercatat telah berusia 22 tahun dengan tanggal kelahiran 31 Desember 1996. Tak hanya itu, perawakannya di ajang Piala AFF 2018 lalu dan Piala AFF U-15 2019 saat ini pun mirip.

Namun, dalam ajang Piala AFF U-15, ia tercatat berusia 14 tahun dan lahir pada 31 Desember 2004. Menurut situs Soha asal Vietnam, Timor Leste diketahui mengganti tahun kelahirannya sebelum laga melawan Malaysia di babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Menanggapi rumor ini, AFF diketahui akan menginvestigasi kasus ini dalam waktu dekat. Induk federasi sepak bola Asia Tenggara itu akan segera mengumumkan keputusannya.