INDOSPORT.COM - Teka-teki mengenai masa depan Gary Cahill akhirnya terjawab sudah. Mantan kapten Chelsea ini memutuskan bergabung dengan Crystal Palace di musim 2019/2020.
Kepastian bergabungnya pemain 33 tahun ini ke Crystal Palace diumumkan melalui situs resmi klub. Cahill pun merasa senang bisa bergabung dengan klub asal London ini karena dirinya masih memiliki ambisi berkarier di kasta teratas Liga Inggris.
"Saya senang berada di sini, saya pikir ini adalah keputusan yang tepat untuk melanjutkan karier saya di Premier League, dan bermain di tim yang bagus. Ada banyak pemain bagus dan berbakat di sini. Saya tidak sabar memulai tantangan ini," ujar Cahill.
Sementara itu pelatih Crystal Palace, Roy Hodgson merasa beruntung timnya bisa mendapatkan bek pengalaman seperti Gary Cahill. Hodgson dan Cahill pernah bekerja sama saat mereka berada di skuat Timnas Inggris tahun 2012 sampai 2016, sehingga Hodgson sudah tahu betul kualitas mantan pemain Bolton Wanderers tersebut.
"Saya senang Gary bergabung dengan kami. Dia adalah pesepakbola yang luar biasa yang memiliki pengalaman di internasional dan Premier League. Saya tahu dia akan menjadi pemain yang berharga dan saya sangat senang bisa bekerja dengannya lagi," pungkas Hodgson.
Melansir dari Sun Sport, Cahill akan mendapatkan bayaran sebesar 75 ribu poundsterling (Rp1,2 miliar) per pekan. Menurut laporan tersebut, alasan utama Cahill menerima pinangan Palace karena jaminan jam bermain serta faktor keluarga yang sudah betah tinggal di London sejak 2012.
Selama membela Chelsea selama tujuh musim, Gary Cahill telah memainkan sebanyak 290 pertandingan di semua kompetisi. Tak hanya itu, bek yang juga pernah menjabat sebagai kapten Timnas Inggris ini sudah mendapatkan berbagai gelar prestisius di antaranya 2 gelar Premier League (2014/2015, 2016/2017), 2 gelar FA Cup (2011/2012, 2017/2018), 1 gelar Liga Champions (2011/2012), 2 gelar Liga Europa (2012/2013, 2018/2019), serta i Piala Liga (2014/2015).