INDOSPORT.COM - Tottenham Hotspur dipastikan akan segera menggaet mantan gelandang Paris Saint-Germain (PSG), Giovani Lo Celso yang kini bermain di klub Real Betis.
Dilansir laman berita The Sun, The Lilywhites dikabarkan siap menghabiskan dana 55 juta poundsterling atau setara (Rp950 miliar) untuk datangkan Lo Celso di bursa transfer yang akan berakhir hari ini (08/08/19).
Sebelum melabuhkan pilihan ke Lo Celso, Hotspur sempat ingin meminjam Philippe Coutinho dari Barcelona. Namun sayang sang bintang justru menolak penawaran klub yang bermarkas di Tottenham Hotspur Stadium.
Tak ayal, karena merasa kecewa The Lilywhites pun mencari sosok pengganti lain. Apalagi gelandang Hotspur, Christian Eriksen dipastikan tidak ingin memperpanjang kontraknya.
Kehadiran Lo Celso pun diharapkan bisa mengisi kekosongan Eriksen jelang dimulainya Liga Primer Inggris 2019/20. Jika dilihat dari segi statistik sepanjang musim 2018/19, pemain berkebangsaan Argentina ini memiliki yang dinilai cukup mampu menggantikan peran serta Eriksen.
Dilansir situs Transfermarkt, Lo Celso berhasil membubuhkan 16 gol dan enam assists dalam 46 penampilannya. Sementara Eriksen berhasil mencetak 10 gol dan 17 assists dalam 51 laga. Meski kurang dalam jumlah penampilan, Lo Celso berhasil unggul dalam hasil gol.
Lo Celso juga memiliki keahlian yang cukup membuatnya diminati klub besar lain. Dilansir situs Whoscored, pemain berusia 23 tahun itu mampu ditempatkan di posisi gelandang tengah, serang, kanan, dan penyerang.
Jauh lebih baik dibandingkan Eriksen yang berposisi gelandang serang saja. Selain ingin menghadirkan Lo Celso, skuat Mauricio Pochettino kabarnya akan mengamankan jasa Ryan Sessegnon dari Fulham. Sessegnon akan merampungkan kepindahannya sebelum bursa Transfer ditutup pukul 5 sore waktu Inggris.