INDOSPORT.COM - Pemain sepak bola AS Roma, Edin Dzeko, mengungkapkan alasan kenapa dirinya begitu ingin gabung ke Inter Milan pada bursa transfer musim panas 2019.
Edin Dzeko memang sudah lama menjadi 'idola' Inter Milan. Striker berusia 33 tahun itu digadang-gadang menjadi sosok yang tepat untuk menggantikan Mauro Icardi. Namun, selama ini proses transfer pemain tersebut belum juga menemukan titik terang.
Kabar terakhir menginformasikan bahwa Icardi akhirnya bersedia untuk dibuang ke AS Roma pada bursa transfer musim panas 2019. Hal ini bisa menjadi kabar baik bagi Inter yang tengah mengincar Dzeko. Nantinya, kemungkinan Nerazzurri akan mengajukan proposal barter pemain.
Dzeko sendiri juga telah bersedia untuk merapat ke Giuseppe Meazza. Namun, ternyata ada satu alasan kenapa dirinya benar-benar ingin secepatnya meninggalkan Giallorossi. Melansir dari laman portal berita olahraga Sempre Inter, pemain sepak bola asal Bosnia itu ternyata ingin gabung ke klub yang bisa menjuarai Serie A Italia.
Musim lalu (2018/19), Inter Milan sukses finis di peringkat empat Serie A Italia. Sementara itu, AS Roma hanya menduduki posisi enam dengan selisih tiga poin dari Nerazzurri. Namun kali ini, 'Si Biru Hitam' telah kedatangan pelatih baru, yaitu Antonio Conte.
Conte memang digadang-gadang bakal sukses memberikan kejayaan bagi Inter Milan untuk musim depan (2019/20). Tak tanggung-tanggung, banyak yang percaya bahwa ia akan membawa Nerazzurri menjuarai Serie A Italia 2019/20, sekaligus mengakhiri dominasi Juventus.
Hal inilah yang tampaknya menjadi daya tarik Antonio Conte bagi seorang Edin Dzeko. Ditambah lagi, terakhir kali AS Roma mampu menjuarai Serie A Italia adalah pada 2000/01 yang lalu. Klub yang bertempat di Stadion Olimpico itu juga baru tiga kali menjuarai Serie A Italia.