INDOSPORT.COM - Fans Barcelona mengumandangkan nama Neymar usai Blaugrana kalah dari Athletic Bilbao pada laga pembuka LaLiga Spanyol melawan Bilbao, Sabtu (17/08/19).
Bermain tanpa Lionel Messi, Barcelona gagal mencetak gol di laga pembuka LaLiga Spanyol 2019/20. Keadaan itu bertambah parah karena ujung tombak andalan El Barca, Luis Suarez, juga mengalami cedera.
Pemain sepak bola asal Uruguay tersebut ditarik keluar oleh Ernesto Valverde pada menit ke-37 dan digantikan oleh Rafinha. Antonio Griezmann dan Ousmane Dembele, yang bertugas di lini serang Barcelona, pun gagal menunjukkan kelasnya pada laga tersebut.
Bahkan, secara secara mengejutkan Athletic Bilbao berhasil mengangkangi tim tamu. Gol semata wayang dalam laga tersebut dicetak oleh striker senior, Aritz Aduriz di menit ke-89.
Dilansir dari Give Me Sport, kekalahan Barcelona itu membuat para suporter mereka murka. Kemudian fans, mulai mengumandangkan nama Neymar yang memang santer dirumorkan akan kembali ke Camp Nou.
"Neymar, Neymar, Neymar," begitulah respon fans Barcelona ketika melihat Bartomeu di hotel klub menginap.
Neymar sendiri sudah bermain untuk Barcelona pada tahun 2013 sebelum ia pindah ke Paris Saint-Germain pada 2017 lalu. Dia sudah bermain sebanyak 186 pertandingan bersama El Barca di semua kompetisi dengan mencetak 105 gol dan 76 assists.