INDOSPORT.COM - PSM Makassar berhasil meraih kemenangan 3-1 atas Persib Bandung pada pertandingan pekan ke-15 Liga 1 2019 di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin, Minggu (18/08/19).
Sejak awal pertandingan PSM Makassar langsung menekan pertahanan Persib Bandung. Seperti yang dilakukan Wiljan Pluim lewat sepakan kerasnya di menit ke-4, yang masih bisa diamankan Made Wirawan.
Menit ke-13 sundulan Marc Klok kembali mengancam gawang Persib, namun lagi-lagi Made juga masih cukup tangguh di bawah mistar.
Menit ke-17, Ezechiel balik mengancam lewat tandukannya, yang sayangnya masih terbentur bek PSM Makassar tepat di muka gawang.
Memasuki pertengahan laga, permainan mulai semakin seimbang. Persib Bandung mulai bisa mengembangkan serangan. Meski dominasi permainan sedikit masih dimiliki PSM Makassar.
Setelah terus menemui kebuntuan, kualitas Wiljan Pluim akhirnya menjadi pembeda. menit ke-41, mengiring bola di depan kotak penalti, dengan tendangan terarah yang sebenarnya tak terlalu keras, pemain asal Belanda itu, membuat Made tersungkur dan tak bisa menjangkau bola. PSM Makassar unggul 1-0.
🎥 GOL! @PSM_Makassar.
— Shopee Liga 1 (@Liga1Match) August 18, 2019
Tendangan menyilang Wiljan Pluim membuka keunggulan PSM Makassar 💥#ShopeeLiga1 #ShopeeForMen #ShopeeID pic.twitter.com/sdmjdaTaXr
Masih terkejut dengan gol Pluim, Persib kembali harus menelan pil pahit setelah mantan pemainnya, Zulham Zamrun membuat skor berubah 2-0 lewat tendangan yang hampir sama dengan yang dilakukan Pluim.
🎥 GOL! @PSM_Makassar.
— Shopee Liga 1 (@Liga1Match) August 18, 2019
Tendangan Zulham Zamrun ke pojok gawang I Made Wirawan membuat PSM Makassar memperbesar keunggulan 🔥🔥🔥#ShopeeLiga1 #ShopeeForMen #ShopeeID pic.twitter.com/eQbCPVzUTK
PSM Makassar masih unggul 2-0 atas Persib Bandung hingga turun minum.
Babak Kedua
Seperti akhir babak pertama, di awal babak kedua, sepasang gol cepat kembali hadir. Namun bedanya kali ini diciptakan masing-masing satu oleh PSM Makassar dan Persib Bandung.
PSM Makassar menjadi tim pertama yang menciptakan gol, ketika babak kedua baru berjalan dua menit. Lagi-lagi aktornya adalah Wiljan Pluim, yang mengandalkan kemampuan tendangan terarahnya dari luar kotak penalti.
Di menit ke-47 itu tendangan Pluim menghujam sisi kanan atas gawang Persib, memanfaatkan posisi Made yang agak maju ke depan. PSM Makassar 3-0 Persib Bandung.
🎥 GOL! @PSM_Makassar.
— Shopee Liga 1 (@Liga1Match) August 18, 2019
Wiljan Pluim, tak terhentikan! 🔥🔥🔥#ShopeeLiga1 #ShopeeForMen #ShopeeID pic.twitter.com/XzNaLJKkoj
Gol selanjutnya hadir dua menit berselang atau menit ke-49, diciptakan oleh penyerang Persib Bandung, Ezechiel Ndouasel.
Gol tersebut berawal dari umpan tendangan bebas Supardi Nasir yang gagal ditinju Rivky Mokodompit, sehingga bisa ditanduk Ezechiel N'Douassel ke gawang kosong untuk memperkecil ketertinggalan, 3-1.
🎥 GOL! @persib.
— Shopee Liga 1 (@Liga1Match) August 18, 2019
Tendangan bebas Supardi disundul oleh Ezechiel Ndouasel ke gawang Rivky Mokodompit.#ShopeeLiga1 #ShopeeForMen #ShopeeID pic.twitter.com/drm6kr0Gjm
Mampu mengejar, Persib semakin bersemangat untuk berusaha menambah gol. Namun PSM Makassar dengan mengandalkan Pluim, masih juga terus mengancam gawang Made.
Menit ke-89, Persib Bandung mendapatkan peluang emas. Namun sontekan Vizcarra yang sudah mengeceoh Rivky Mokodompit, masih sedikit di atas gawang dan bola hanya menyentuh jaring bagian luar.
Tak adanya lagi peluang berarti, skor pertandingan pun bertahan hingga wasit meniup peluit akhir. PSM Makassar 3-1 Persib Bandung jadi hasil pertandingan perdana pekan ke-15 Liga 1 2019.
Susunan Pemain
PSM Makassar (4-3-3): Rivky Mokodompit; Beny Wahyudi, Aaron Evans, Abdul Rahman, Hasim Kipuw; Marc Klol, Rizky Pellu, Wiljan Pluim; Zulham Zamrun, Ferdinan Sinaga, M. Rahmat.
Persib Bandung (4-3-3): I Made Wirawan; Supardi, Ahmad Jufriyanto, Bojan Malisic, Ardi Idrus; Abdul Aziz, Hasriono, Esteban Vizcarra; Febri Hariyadi, Ezechiel N'Douassel, Ghozali Siregar.