Liga Indonesia

Baru Gabung, Nick Kuipers Bongkar Perbedaan Persib dengan Klub Eredivisie

Rabu, 21 Agustus 2019 18:46 WIB
Penulis: Arif Budi Setyanto | Editor: Lanjar Wiratri
© Laurens Lindhout/Soccrates/Getty Images
Persib Bandung dikabarkan akan segera gaet bek asal Belanda, Nick Kuipers. Copyright: © Laurens Lindhout/Soccrates/Getty Images
Persib Bandung dikabarkan akan segera gaet bek asal Belanda, Nick Kuipers.

INDOSPORT.COM - Rekrutan anyar Persib Bandung, Nick Kuipers menyebutkan perbedaan ketika dirinya bergabung di tim Maung Bandung dengan Belanda.

Menjadi rekrutan anyar Persib Bandung, eks pemain Ado Den Haag ini sudah melakukan latihan perdana. Menurut Nick latihan perdana dengan skuat Persib berjalan bagus.

Selain itu, ia juga memuji rekan-rekan satu timnya dan menyebut semuanya berjalan bagus. Pemain sepak bola berusia 26 tahun tersebut juga memuji stadion Persib.

Setelah mengikuti latihan perdana bersama Persib, Nick Kuipers kemudian menyebutkan perbedaannya saat ia bermain untuk tim Eredivisie Belanda.

"Di sini (Persib) lebih banyak fisik, tapi itu bagus. Banyak pemain bagus dan saya yakin Persib akan bermain apik," ucap Nick Kuipers.

Lebih lanjut, pemain sepak bola asal Belanda itu mengaku sudah berbicara kepada banyak pemain. Akan tetapi, ia masih sulit untuk mengingat semua pemain Persib. Meski begitu mengaku sulit, ada satu nama pemain yang paling diingatnya, Ardi Idrus.

"Ardi, karena dia bermain di depan saya, jadi kita banyak berbicara. Itu nama pemain pertama yang saya ingat," jawab Kuipers ketika ditanya nama pemain yang paling diingatnya.

Nick Kuipers sendiri mengaku tak menemui kesulitan dalam berkomunikasi dengan rekan setimnya. Pasalnya, ia mengungkapkan bahwa para pemain Persib bisa berbicara bahasa Inggris dengan lancar.

Nick Kuipers sendiri merupakan satu dari tiga pemain asing yang didatangkan oleh Persib Bandung. Selain Kuipers, Perisb juga mendatangkan satu pemain asal Belanda Kevin van Kippersluis. Kemudian satu lainnya yaitu Omid Nazari dari Filipina.