Liga Inggris

Bukan Pogba dan Rashford, 2 Pemain Manchester United Bisa Jadi Andalan saat Penalti

Selasa, 27 Agustus 2019 13:21 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Isman Fadil
© Michael Regan/Getty Images
Marcus Rashford (kiri) dan Paul Pogba, dua bintang Manchester United Copyright: © Michael Regan/Getty Images
Marcus Rashford (kiri) dan Paul Pogba, dua bintang Manchester United

INDOSPORT.COM – Setelah Paul Pogba dan Marcus Rashford tampil mengecewakan, Ole Gunnar Solskjaer sejatinya memiliki dua pemain lain di Manchester United yang bisa diandalkan saat tendangan penalti. Kedua pemain tersebut yakni Andreas Pereira dan Daniel James.

Solskjaer dibuat kecewa oleh Paul Pogba dan Marcus Rashford. Diketahui, Pogba gagal mengeksekusi penalti saat melawan Wolves di laga pekan kedua, disusul kegagalan Rashford saat melawan Crystal Palace akhir pekan lalu.

Hal ini membuat pelatih asal Norwegia itu garuk-garuk kepala saking bingungnya memutuskan pemain Manchester United lain yang bisa diandalkan untuk menjadi algojo penalti di pertandingan Liga Inggris berikutnya.

Dilansir dari Manchester Evening News, alih-alih memikirkan bagaimana membenahi skill Pogba dan Rashford dalam mengambil penalti, sang pelatih bisa menunjuk Andreas Pereira atau Daniel James untuk melakukannya.

Secara statistik, Pereira dan James bisa dianggap taruhan yang lebih aman karena mereka belum pernah gagal di tendangan penalti dalam karier mereka sejauh ini,

Menurut data Transfermarkt, Andreas Pereira telah berhasil menyarangkan empat gol penalti di pertandingan dan satu gol saat adu penalti. Ini membuatnya sukses mencatatkan lima gol dari 5 upaya penalti.

Menariknya, Pereira pernah menjadi satu-satunya pemain yang berhasil menyarangkan gol penalti saat Manchester United dikalahkan Middlesbrough di Piala Liga Inggris tahun 2015 silam.

Kala itu, Wayne Rooney, Michael Carrick dan Ashley Young gagal, sementara Pereira mencetak gol penalti dalam kekalahan skor 1-3.

Daniel James, saat ini menjadi satu-satunya pemain Manchester United yang memiliki catatan sempurna untuk penalti. James berhasil mecetak gol penalti pertamanya untuk mantan klubnya, Swansea City, di kasta kedua Liga Inggris.

Dirinya juga menyarangkan gol penalti saat Manchester United mengalahkan AC Milan di pertandingan pramusim 2019/20.

Sejauh ini, Manchester United menjadi tim kedua yang mendapatkan penalti di masing-masing tiga pertandingan perdana Liga Inggris, setelah Chelsea di musim 2012/13. Namun, The Blues kala itu berhasil mencetak gol di ketiga pertandingan, sedangkan Man United gagal dua kali.

Menarik dilihat, apabila Manchester United kembali mendapatkan penalti saat menghadapi Southampton, Sabtu (31/8/19), akankah kedua bintang itu dipercaya Solskjaer untuk mengambil tendangan penalti?