Bola Internasional

Dendam Masa Lalu, Eks Manchester United: Tak Ada Maaf Bagimu, Ferguson

Kamis, 5 September 2019 15:53 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Getty Images
Saat menjadi bagian skuat Manchester United, Roy Keane sempat berseteru dengan Sir Alex Ferguson. Copyright: © Getty Images
Saat menjadi bagian skuat Manchester United, Roy Keane sempat berseteru dengan Sir Alex Ferguson.

INDOSPORT.COM - Eks pemain sepak bola Manchester United, Roy Keane, masih tidak bisa memberi maaf kepada mantan pelatih klub Setan Merah, Sir Alex Ferguson, atas peristiwa yang terjadi pada 2005 yang lalu.

Pada saat itu, Sir Alex Ferguson memang masih menjadi pelatih Manchester United dan Roy Keane juga masih jadi andalan di skuat Setan Merah. Namun, keduanya terlibat pertengkaran lantaran Keane merasa sang pelatih kurang memerhatikan timnya.

Hal tersebut berujung keluarnya Keane dari Old Trafford pada 18 November 2005 untuk berlabuh ke Celtic. Peristiwa ini ternyata masih membekas di ingatan mantan kapten Manchester United itu, yang masih belum mau memaafkan Ferguson.

"Saya tidak akan memaafkan Ferguson,apa yang dikabarkan oleh media selama ini adalah bohong besar. Saya tidak peduli apakah ini terkait Alex Ferguson atau orang lain. Anda harus membela diri dalam situasi seperti ini," ujar Keane, dilansir laman berita sepak bola Goal.

"Orang-orang mengatakan dia selalu memerhatikan Manchester United dan menganggap Ferguson adalah pelatih yang sangat peduli terhadap timnya. Omong kosong," lanjutnya.

"Dia memang peduli pada saya, tapi tidak ketika saya sudah berusia 34 tahun, tidak ketika saya sudah mendekati akhir kontrak. Bahkan, sikapnya seperti ingin berkata, 'pergi sajalah, Roy',

"Saya tidak merasa dia melakukan yang terbaik untuk Manchester United. Dia melakukan yang terbaik untuk dirinya sendiri," pungkasnya.

Setelah keluar dari Celtic pada 12 Juni 2006, Roy Keane akhirnya pensiun sebagai pemain sepak bola dan memulai karier kepelatihannya. Saat ini, sosok yang sudah berusia 48 tahun itu menjadi asisten pelatih di Nottingham Forest.