INDOSPORT.COM - Kiper asal Korea Selatan, Yoo Jae-hoon, membeberkan rencana masa depannya usai hengkang dari klub sepak bola Indonesia, Barito Putera.
Yoo Jae-hoon diketahui keluar dari Barito Putera pada Agustus 2019 lalu. Melalui media sosial Instagram, Jae-hoon sempat mengucapkan salam perpisahan kepada para penggemarnya.
"Foto yang pertama dan terakhir. Saya mengucapkan terima kasih banyak kepada bapak @hasnur_baritoputera dan manajemen," tulis kiper berusia 36 tahun tersebut.
"Serta para pemain dan seluruh pendukung tim @psbaritoputeraofficial atas kesempatan untuk bergabung dengan bagian keluarga Barito Putera," sambungnya lagi.
Satu bulan setelah hengkang, Yoo Jae-hoon mengatakan akan fokus melakukan misi mulia lainnya di sepak bola, yakni mengambil lisensi pelatih.
"Untuk putaran ke-2 saya tidak jadi jaga gawang di mana-mana. Tetapi saya akan jaga rumah, jaga Jihoo, dan fokus ambil lisensi pelatih," tulis Jae-hoon di Insta Story Instagram pada Senin (16/09/19).
Sebelumnya, Yoo Jae-hoon memang sempat mengutarakan niatnya untuk membangun akademi kiper pertama di Indonesia. Setelah hampir 10 tahun tinggal di Indonesia, Jae-hoon bahkan berniat mengurus proses pergantian stastus kewarganegaraannya.
Bukan lagi untuk menjadi pemain Timnas Indonesia melainkan ingin menjalankan misi mulia membina bibit-bibit muda di Indonesia. Gelar lisensi pelatih yang sedang ingin diraihnya bisa mendukung niat tersebut.