INDOSPORT.COM – Berikut analisis pertandingan kualifikasi Piala Asia U-16 2020 antara Timnas Indonesia U-16 vs Brunei Darussalam di stadion Madya pada Jumat (20/09/19) malam WIB.
Bertanding di kandang sendiri dengan misi harus menang minimal 11-0 atas Brunei Darussalam membuat semangat Timnas Indonesia U-16 begitu membumbung tinggi di awal laga. Hasilnya, skuat asuhan Bima Sakti berhasil mengunci babak pertama dengan skor 2-0.
Dua gol tersebut disumbangkan oleh Ahmad Atthallah (15’) melalui titik penalti dan Aditya Daffa (43’). Memasuki babak kedua, serangan Timnas Indonesia U-16 semakin gencar karena mengejar misi menang 11-0 atas Brunei Darussalam.
Terus menggempur, akhirnya Timnas Indonesia berhasil menambah 6 gol berikutnya melalui Marselino Ferdinan (46’), Faizal Shaifullah (61’, 68’), Ruy Arianto (63’, 83’), dan Aditya Daffa (87’). Alhasil Timnas Indonesia U-16 berhasil menang 8-0 atas Brunei Darussalam.
Menang besar, tapi tetap saja itu tidak sesuai dengan misinya untuk menang 11-0 sehingga membuat Timnas Indonesia U-16 posisinya masih di bawah China yang unggul selisih gol. Namun terlepas dari itu, permainan anak asuh Bima Sakti begitu menghibur hingga ada pesta 8 gol.
Untuk itu, berikut INDOSPORT hadirkan dalam analisis taktik Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam yang sebenarnya sempat deadlock atau menemui jalan buntu.