Liga Inggris

Mengenal Bocah 16 Tahun Pembobol Gawang Manchester United di Piala Liga Inggris

Kamis, 26 September 2019 13:46 WIB
Penulis: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© imdb.com
Bek Rochdale, Luke Matheson, menjadi buah bibir karena berhasil menjebol gawang Manchester United pada usianya yang baru menginjak 16 tahun Copyright: © imdb.com
Bek Rochdale, Luke Matheson, menjadi buah bibir karena berhasil menjebol gawang Manchester United pada usianya yang baru menginjak 16 tahun

INDOSPORT.COM - Laga Manchester United vs Rochdale pada Piala Liga Inggris 2019-2020 memunculkan nama Luke Matheson sebagai topik utama yang diperbincangkan pecinta sepak bola.

Bek Rochdale ini mampu mencuri perhatian berkat gol penyeimbangnya pada menit ke-76 melawan Man United di Old Trafford. Hal ini lantaran Luke Matheson baru berusia 16 tahun dan mampu membuat The Red Devils kewalahan baik saat menyerang dan bertahan.

Tak ayal, Luke Matheson pun menjadi perbincangan. Menanggapi penampilannya dan gol yang ia cetak ke gawang Manchester United, bocah 16 tahun ini menyebutnya sebagai momen spesial.

"Saya berlari ke penggemar Dale dan melakukan selebrasi. Itu adalah momen spesial," ujar Luke Matheson.

Namun ia tak dapat berlarut-larut merayakan gol bersejarah tersebut. Pasalnya Luke Matheson sudah ditunggu ujian sekolah. Pemain berusia 16 tahun ini masih mengenyam bangku pendidikan dan harus menjalani tes psikologi keesokan harinya.

"Saya akan masuk (sekolah) besok saat kami dapat libur (dari klub) karena saya harus mengikuti tes psikologi. Saya tak sabar menanti itu. Saya pikir saya tak akan bisa tidur malam ini," imbuhnya.

Selain ujian, Luke Matheson mengaku dirinya akan mendapat tekanan lainnya di sekolah. Hal ini lantaran sebagian besar temannya di sekolah mayoritas merupakan pendukung Setan Merah.

"Sebagian besar teman baikku adalah fans Man United. Bahkan sampai saat ini (usai pertandingan), saya belum menyalakan handphone saya. Saya ketakutan," ucapnya seraya bercanda.

Diam-diam Luke Matheson ternyata juga pernah menjadi incaran Manchester United dan Liverpool. Ia mampu mencuri perhatian berkat debutnya pada usia 15 tahun. Hebatnya, ia terpilih menjadi Man of the Match ada pertandingan debutnya bagi Rochdale.