INDOSPORT.COM - Arema FC menyerahkan jadwal pengganti kepada PT Liga Indonesia Baru, usai laga Shopee Liga 1 2019 vs Persib Bandung pada 28 September nanti harus ditunda.
Tim Singo Edan pun tidak mau berandai-andai terkait kapan jadwal pengganti itu ditetapkan. Mereka percaya, jadwal pengganti akan diberikan oleh LIB secara bijak, dengan pertimbangan recovery setiap tim di kemudian hari.
"Untuk (jadwal) penggantinya masih belum tahu. Karena kan banyak jadwal tim yang mepet juga," bilang General Manager Arema FC, Ruddy Widodo.
Pihaknya juga tidak mau menghitung keuntungan maupun kerugian apa yang dialami dari penundaan jadwal di pekan ke-21 Liga 1 itu. Secara prinsip, Arema mematuhi apa pun keputusan yang diambil, demi menjaga kondusivitas keamanan di Bandung.
"Intinya, kami saling mendukung dengan Manajemen dan Panpel Persib, maupun pihak kepolisian di Jawa Barat," beber manajer kelahiran Madiun, Jawa Timur tersebut.
"Dalam situasi seperti ini, tidak bisa kami berbicara untung atau ruginya. Kami tetap respek terhadap apa pun keputusan terkait ditundanya pertandingan lawan Persib," sambung dia.
Alhasil, Arema FC dipastikan menutup pekan ke-21 Liga 1 dengan 19 laga saja di papan klasemen. Sebelumnya, jadwal away melawan PSM Makassar yang seharusnya digelar pada 23 Juni lalu juga ditunda.
Bedanya, Penundaan laga waktu itu semata-mata untuk mendukung tim Juku Eja meraih prestasi bagus di AFC Cup. Namun, karena waktunya tidak tersedia, LIB menyelipkan laga sisa di putaran pertama itu pada paruh kedua Shopee Liga 1 2019, yakni pada 16 Oktober mendatang.