INDOSPORT.COM – Matchday kedua grup L Liga Europa 2019/20 menyajikan laga antara AZ Alkmaar melawan Manchester United di Cars Jeans Stadion pada Kamis (3/10/19) pukul 23.50 WIB. Laga ini bisa dinikmati langsung lewat kanal live streaming Vidio.com.
AZ Alkmaar diperkirakan akan turun dengan penampil terbaiknya. Tim asuhan Arne Slot sedang on-fire setelah meraih empat kemenangan meyakinkan secara beruntun di Eredivisie Belanda. Dalam lima laga terakhir, mereka lumayan tajam dengan torehan 13 gol.
Beberapa pemain kunci AZ Alkmaar yang kerap mencetak gol ialah Teun Koopmeiners, Myron Boadu, dan Oussama Idrissi. Nama pertama, yang menjabat sebagai kapten, selalu menjadi eksektuor bertangan dingin saat mendapatkan hadiah penalti.
Solidnya tim Alkmaar, ditambah bermain di hadapan publik sendiri, akan menjadi tantangan yang cukup berat untuk Manchester United. Terlebih, United beberapa laga terakhir tak kunjung bermain meyakinkan dan tak terlalu impresif saat bermain tandang.
Dalam laga nanti, Manchester United dilaporkan tak membawa serta Paul Pogba dan Aaron Wan-Bissaka. Pogba tak direkomendasikan untuk ikut oleh dokter spesialis tim menyusul cedera kaki yang belum pulih. Sedangkan, nama terakhir tak dibawa karena masih sakit.
Selain Pogba dan Wan-Bissaka, The Red Devils tak mengikutsertakan Anthony Martial, Luke Shaw, Ashley Young, dan Phil Jones. Sebagai gantinya, Ole Gunnar Solskjaer membawa Angel Gomes, Diogo Dalot, dan Brandon Williams.
Tumpulnya serangan di sepertiga akhir wilayah lawan merupakan kelemahan utama United. Jika ini terus berlanjut, bukan tak mungkin AZ Alkmaar akan memberikan kejutan. Terlebih, AZ punya lini depan yang memiliki kecepatan dan agresivitas tinggi.
Link Live Streaming Pertandingan AZ Alkmaar vs Manchester United, Kamis (3/10/19) pukul 23.50 WIB:
1. Vidio.com (klik di sini)
Perhatian!
- INDOSPORT.COM tidak bertanggung jawab atas kualitas dan tautan siaran.
- Jadwal bisa berubah sewaktu-waktu.