Bola Internasional

Lewat Laga Dramatis, Ezechiel N'Douassel Jadi Pahlawan Chad Lolos Kualifikasi Piala Afrika 2021

Senin, 14 Oktober 2019 12:47 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Lanjar Wiratri
© Arif Rahman/INDOSPORT
Stiker Persib Bandung, Ezechiel N'Douassel dalam pertandingan Liga 1 2019 menghadapi Semen Padang, Rabu (18/09/19) kemarin. Copyright: © Arif Rahman/INDOSPORT
Stiker Persib Bandung, Ezechiel N'Douassel dalam pertandingan Liga 1 2019 menghadapi Semen Padang, Rabu (18/09/19) kemarin.

INDOSPORT.COM – Striker Persib Bandung, Ezechiel N'douassel, menjadi pahlawan untuk negaranya, Chad. Gol semata wayangnya mengantarkan Chad lolos ke fase grup Kualifikasi Piala Afrika 2021.

Chad berhasil membalas dendam kekalahan di leg pertama atas Liberia dengan kemenangan 1-0 pada pertemuan kedua babak pra-kualifikasi Piala Afrika 2021, Minggu (13/10/19) di ibukota N’Djamena.

Dilansir dari Sport Yahoo, tim yang dipimpin oleh Ezechiel Ndouassels selaku kapten itu mampu memetik kemenangan 1-0, skor yang sama ketika mereka dikalahkan Liberia di Stadion Samuel Kanyon Doe Sports, Paynesville.

Gol semata wayang tim asal Afrika Tengah itu dicetak oleh Ezechiel pada menit ke-60, selang 10 menit Liberia dipaksa bermain dengan 10 pemain karena sang kapten, Sam Johnson, menerima kartu kuning kedua dalam laga ini.

Hasil pertandingan selama 90 menit itu pun jadi imbang 1-1 secara agregat. Sang sang wasit terpaksa menentukan pemenang pertandingan lewat adu penalti.

Dalam adu penalti, kubu Ezechiel berhasil mengeksekusi upaya pertama. Berlanjut hingga eksekutor ketiga, algojo Chad digagalkan oleh kiper Liberia, yakni Ashley Williams.

Akan tetapi, giliran algojo keempat Liberia, Kpah Sherman gagal berujung dengan gol. Saat giliran keenam, algojo Liberia Eugene Swen kembali gagal menuntaskan tugasnya.

Chad pun menang dengan skor adu penalti 5-4 atas Liberia. Dengan hasil ini, Chad berhak masuk ke fase grup Kualifikasi Piala Afrika 2021 dan bergabung bersama Mali, Guinea, Namibia di grup A.

Sementara Ezechiel diperkirakan tidak akan langsung bergabung dengan klubnya, Persib Bandung, yang mulai menjalani latihan sejak Kamis (10/10/19) kemarin.

Tim berjuluk Maung Bandung itu tengah mempersiapkan diri menghadapi Persebaya Surabaya pada lanjutan Liga 1 yang akan digelar Jumat (18/10/19).