INDOSPORT.COM - Edson Tavares menjalani laga debutnya di Liga 1 2019 bersama Persija Jakarta dengan kekalahan, namun apakah hasil tersebut lebih buruk dari capaian Julio Banuelos?
Pelatih baru Persija Jakarta Edson Tavares harus merasakan debut pahit, setelah timnya kalah di kandang sendiri pada laga tunda pekan ke-10 Liga 1 2019 melawan Semen Padang, Rabu (16/10/19).
Semakin menyesakkan bagi Edson Tavares lantaran kekalahan Persija Jakarta di Stadion Patriot Candrabaga itu tercipta karena gol di menit akhir Semen Padang oleh Mariano Djonak Uropmabin.
Melihat hasil tersebut, jelas merupakan sesuatu yang buruk buat Edson Tavares dan Persija Jakarta. Namun apakah yang didapat Edson Tavares itu lebih baik dari torehan mantan pelatih Persija Jakarta Julio Banuelos saat menjalani debutnya di Liga 1 2019?
Menukangi Persija Jakarta di Liga 1 2019 menggantikan Ivan Kolev, Julio Banuelos menjalani debutnya dengan bertandang ke markas Persela Lamongan, (22/06/19).
Sedikit lebih baik, Julio Banuelos saat itu berhasil membawa Persija Jakarta meraih satu poin dalam lawatannya ke Stadion Surajaya, Lamongan.
Namun hasil tersebut juga tak bisa dibilang baik. Karena Persija Jakarta sata itu sebenarnya mampu mendominasi pertandingan, tetapi tak mampu mencetak satu gol pun. Hingga pertandingan usai dengan skor 0-0 melawan Persela Lamongan.
Dominasi Persija Jakarta di bawah Julio Banuelos saat itu, sebenarnya juga menunjukkan peningkatan permainan dari era sebelumnya di tangan Ivan Kolev. Namun seperti diketahui, belakangan Persija Jakarta bersama Julio Banuelos terus stagnan dan cenderung menurun tanpa hasil maksimal.
Untuk itu, melihat debut Edson Tavares melawan Semen Padang di laga tunda pekan ke-10 Liga 1 2019 tadi, yang tak lebih baik dari capaian Julio Banuelos. Penilaian akan suksesnya pelatih asal Brasil itu tak lantas langsung bisa diberikan.
Masih harus menunggu sampai beberapa pertandingan ke depan, seraya memberikan waktu untuk Edson Tavares mengembangkan strateginya di Persija Jakarta.