INDOSPORT.COM – Gianluca Pandeynuwu menjadi sorotan usai mencatatkan clean sheet beruntun dalam dua laga terakhir Borneo FC. Kiper kelahiran 1997 itu pun kemudian angkat bicara mengenai performa lawan yang ia hadapi.
Pada laga terakhir, Borneo FC mengalahkan Bali United dengan skor 6-0. “Dalam pertandingan tersebut, Bali United memang tampil dengan sangat bagus. Namun, tim kami bermain lebih baik lagi,” ucap Gianluca dilansir dari situs Liga Indonesia.
Meski Borneo FC mencetak setengah lusin gol ke gawang tim tamu, Gianluca melakukan setidaknya tiga penyelamatan krusial. Penyelamatan pertamanya terjadi pada menit sepuluh kala menangkis tembakan jarak dekat Ilija Spasojevic.
Penyelamatan kedua Gianluca terjadi pada menit ke-40. Ia berhasil memotong umpan Fadil Sausu ke arah pemain depan Bali United. Salah satu penyelamatan apiknya kembali terjadi pada menit ke-73 usai berhasil membaca bola sundulan Melvin Platje.
Pekan sebelumnya, Borneo FC juga tampil apik saat menahan imbang Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo tanpa gol. Dalam laga itu, Gianluca membuat penyelamatan gemilang kala menahan sundulan jarak dekat Otavio Dutra.
Di balik penampilan apiknya, Gianluca merasakan arti pentingnya kehadiran orang terdekat. Ia menyatakan tidak bisa melupakan ucapan doa dari orang tua dan kekasih. Hal tersebut sekaligus memberikan energi tambahan di lapangan.
Kiper kelahiran Tomohon ini mengaku ingin bersiap untuk tampil lebih baik lagi. “Jika diturunkan pada pekan ke-24 melawan Kalteng Putra (22/10/19), saya akan berusaha lagi. Kami harus bisa konsisten melanjutkan hasil pertandingan sebelumnya,” ucapnya.
Kiprah apik Gianluca membantu membawa Borneo FC bercokol di posisi keempat klasemen sementara Shopee Liga 1. Tim asuhan Mario Gomez telah mengumpulkan 37 poin dari 22 pertandingan yang telah dilakoni.