INDOSPORT.COM - Aksi tak terpuji terjadi di laga pamungkas Liga 2 2019 Wilayah Timur antara PSIM Yogyakarta melawan Persis Solo di Stadion Mandala Krida, Senin (21/10/19).
Aksi itu sendiri adalah ketika bek tuan rumah, Achmad Hisyam Tolle yang sengaja menendang 'kungfu' ke pemain Persis, M Sulthon Fajar di akhir pertandingan.
Kejadian bermula saat Hisyam Tolle di kartu merah kerena memukul M Sulthon. Saat berada di pinggir lapangan, mantan pemain Borneo FC tiba-tiba berlari dan melayangkan tendangan ke arah Sulthon.
Aksi itu sempat terekam dan kini viral di media sosial. Aksi ini kemudian memicu keributan yang lebih besar lagi karena penonton mulai turun ke lapangan hingga terjadi kericuhan.
Sulthon saat berbincang di Mes Persis, Selasa (22/10/19) menceritakan kronologi kejadiannya. Kejadian itu bermula saat ada perselisihan di lapangan.
"Saat itu ada pelanggaran dan saya dikira mengulur-ulur waktu. Lalu saya mendapat pukulan waktu masih di tengah lapangan," ungkap Sulthon pada awak media berita olahraga.
Tendangan pemain PSIM, Achmad Hisyam Tolle pada pemain Persis Solo.
— INDOSPORT (@indosportdotcom) October 21, 2019
Tanggapan lo Sob?#PSIM #Persis #Liga2 #indosport pic.twitter.com/8Ub9bgBAWW
Lantas setelah dia berada di pinggir lapangan, mantan pemain Persatu Tuban itu mengalami kejadian tak terduga. Dia tiba-tiba mendapatkan tendangan 'kungfu' tersebut.
"Kalau tendangan terkena punggung, setelah itu baru kericuhan pecah. Tapi alhamdulillah saya tidak apa-apa," ujar dia.
"Kalau dendam sih saya tidak ada. Terpenting semua selamat sampai Solo dan kami bisa memenangkan pertandingan," tambah pemain asal Malang tersebut.
Sekadar informasi, pertandingan Liga 2 2019 itu sendiri pada akhirnya dimenangkan oleh Persis Solo dengan skor 3-2.