Liga Europa

Hasil Pertandingan Liga Europa AS Roma vs Borussia Monchengladbach: Petaka Menit Akhir Giallorossi

Jumat, 25 Oktober 2019 02:10 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Hasil pertandingan AS Roma vs Borussia Monchengladbach pada matchday ke-3 Grup J Liga Europa 2019-2020 di Stadion Olimpioc, Jumat (25/10/19) dini hari WIB, harus berakhir imbang dengan skor 1-1. 

AS Roma harus rela berbagi angka atas tamunya Borussia Monchengladbach. Sempat unggul 1-0 sampai babak injury time melalui gol Nicolo Zaniolo (32'), Roma harus kebobolan pada menit 90+5 lewat penalti yang dieksekusi oleh Lars Stindi. 

Dengan hasil ini, AS Roma masih memimpin klasemen Grup J dengan 5 poin. Sementara Monchengladbach masih terbenam di dasar klasemen dengan dua poin.

Jalannya Pertandingan

AS Roma dan Borussia Monchengladbach sama-sama tampil pincang di laga ini usai badai cedera menimpa kedua tim. 

Sejumlah bintang Il Lupi seperti Chengiz Under, Henrikh Mkhitaryan, Bryan Cristante, Davide Santon, sampai Nikola Kalinic harus absen dari laga ini. 

Sementara itu tim tamu juga kehilangan sejumlah pilarnya seperti Alassane Plea, Tobias Sippel, dan Tobias Strobl. Borussia Monchengladbach tampil gemilang di Bundesliga namun harus kepayahan di Liga Europa. 

Tuan rumah AS Roma mengawali babak pertama dengan tertekan oleh serangan-serangan Monchengladbach. Monchengladbach mendapatkan peluang melalui Ramy Bensebaini pada awal babak pertama namun tendangannya masih menyamping dari gawang. 

Tak lama kemudian, giliran Breel Embolo yang mendapatkan peluang usai kerjasamanya dengan Marcus Thuram. 

Memasuki pertengahan babak pertama, AS Roma pun mulai bangkit dengan melakukan sejumlah serangan yang salah satunya membuahkan hasil melalui sundulan Nicolo Zaniolo. 

Tak lama, Jordan Veretout juga nyaris mencetak gol andai saja penempatan posisinya tak off side usai menerima umpan Edin Dzeko. 

Memasuki babak kedua, kedua tim melakukan sejumlah pergantian pemain. Tim tamu Borussia Monchengladbach masih mendominasi jalannya laga. 

Roma pun sempat di atas angin ketika hingga babak injury time skor 1-0 masih bertahan. Namun, kesalahan yang dibuat barisan belakang tuan rumah berujung hadiah penalti kontroversial untuk tim tamu. 

Borussia Monchengladbach sukses menyamakan skor 1-1 melalui penalti yang dieksekusi oleh Lars Stindi pada menit 90 + 5. Skor 1-1 ini pun bertahan hingga wasit meniupkan peluit akhir pertandingan.

Susunan Pemain

AS Roma: Pau Lopez (K), Spinazzola, Fazio, Smalling, Kolarov, mancini, veretout, Zaniolo, Pastore, Kluivert, Dzeko.

Monchengladbach: Sommer (K), Kramer, Herrmann, Zakaria, Thuram, Lainer, Jantschke, Bensebaini, Elvedi, Neuhaus, Embolo,