Liga Indonesia

Caketum PSSI, Vijaya Fitriyasa Janjikan Bagus Kahfi dkk Kerja di BUMN saat Pensiun

Rabu, 30 Oktober 2019 21:07 WIB
Penulis: Martini | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Fitra Herdian Ariestianto/INDOSPORT
Apresiasi terhadap atlet sepak bola berprestasi dinilai masih minim di Indonesia. Oleh karena itu, salah satu kandidat Ketua Umum PSSI, Vijaya Fitriyasa melakukan terobosan sebagai bentuk apresiasi. Copyright: © Fitra Herdian Ariestianto/INDOSPORT
Apresiasi terhadap atlet sepak bola berprestasi dinilai masih minim di Indonesia. Oleh karena itu, salah satu kandidat Ketua Umum PSSI, Vijaya Fitriyasa melakukan terobosan sebagai bentuk apresiasi.

INDOSPORT.COM - Apresiasi terhadap atlet sepak bola berprestasi dinilai masih minim di Indonesia. Oleh karena itu, salah satu kandidat Ketua Umum PSSI, Vijaya Fitriyasa melakukan terobosan sebagai bentuk apresiasi.

Sebagaimana diketahui, ada sebelas nama Calon Ketua Umum PSSI periode 2019-2023, salah satunya adalah Vijaya Fitriyasa. Ia turut menyampaikan visi dan misinya di hadapan awak media pada Rabu (30/10/19) di Wisma Karsa Pemuda, Jakarta.

Salah satu program yang ia usung yakni perihal kesejahteraan atlet sepak bola yang pernah membela Timnas Indonesia ketika memutuskan untuk gantung sepatu.

Terlebih saat ini, Indonesia akan tampil sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2021, di mana skuat Timnas Indonesia U-19 saat ini berpeluang besar untuk mewakili Tim Merah Putih di ajang bergengsi tersebut.

"Untuk Piala Dunia U-20 ini, harus kita janjikan, pemain yang sudah memperkuat Timnas U-20 nanti, setelah mereka tidak produktif lagi sebagai pemain bola, itu dijamin bisa diterima bekerja di BUMN," sebut Vijaya Fitriyasa.

Dengan program tersebut, Vijaya Fitriyasa berharap Bagus Kahfi dan kawan-kawan akan lebih semangat dalam membela Tanah Air, dan setidaknya bisa membawa Indonesia lolos dari fase grup dalam Piala Dunia U-20 2021.

"Saya rasa mereka pasti akan semangat, mati-matian berjuang untuk prestasi Timnas," pungkasnya.

Selain Vijaya Fitriyasa, hadir delapan Calon Ketua Umum PSSI lainnya, yakni Arif Putra Wicaksono, Aven S. Hinelo, Fary Djemi Francis, Yesayas Oktavianus, Bernhard Limbong, Benny Erwin, Rahim Soekasah, dan Sarman el Hakim.