Bola Internasional

Lama Absen, Lionel Messi Akan Kembali Merumput bersama Timnas Argentina

Jumat, 1 November 2019 16:00 WIB
Penulis: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Gustavo Ortiz/Jam Media/Getty Images
Lionel Messi akan kembali merumput bersama Timnas Argentina usai menjalani larangan hukuman bermain selama tiga bulan dari CONMEBOL Copyright: © Gustavo Ortiz/Jam Media/Getty Images
Lionel Messi akan kembali merumput bersama Timnas Argentina usai menjalani larangan hukuman bermain selama tiga bulan dari CONMEBOL

INDOSPORT.COM - Megabintang Barcelona, Lionel Messi, akan kembali merumput bersama Timnas Argentina kembali usai hukuman larangan bertandingnya di level internasional telah dijalani.

Pemain berjuluk La Pulga ini harus menepi sejenak dari hiruk pikuk laga internasional usai dijatuhi hukuman oleh CONMEBOL (otoritas tertinggi sepakbola Amerika Selatan) atas komentarnya saat Copa America 2019 bulan Juli silam.

Lionel Messi menyebut penyelenggara Copa America 2019 diisi oleh orang-orang korup yang berbuah hukuman terhadap pemain berusia 32 tahun tersebut. Tercatat, megabintang Barcelona ini harus absen dari Timnas Argentina selama tiga bulan.

AFA (PSSI-nya Argentina) telah mengkonfirmasi bahwa sang megabintang akan kembali merumput bersama La Albiceleste pada pertengahan November 2019 mendatang saat jeda internasional.

Messi akan kembali bergabung bersama rekan-rekan senegaranya saat menjalani laga klasik melawan Brasil di Arab Saudi pada tanggal 15 November dan melawan Uruguay di Israel tiga hari kemudian.

Lionel Messi akan menjalani laga ke 136 nya di level senior Timnas Argentina pada pertandingan melawan Brasil. Menarik dinanti bagaiman kiprah negeri Tango usai sang megabintang kembali merumput.