Liga Indonesia

Yevhen Bokhashvili Ungkap Tak Pilih Pajang Nama Belakangnya di Jersey

Sabtu, 2 November 2019 20:47 WIB
Penulis: Fuad Noor Rahardyan | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Ronald Seger Prabowo/INDOSPORT
Yevhen Bokhashvili diketahui tidak memasang nama belakangnya di jersey PSS Sleman dalam ajang Shopee Liga 1 2019. Copyright: © Ronald Seger Prabowo/INDOSPORT
Yevhen Bokhashvili diketahui tidak memasang nama belakangnya di jersey PSS Sleman dalam ajang Shopee Liga 1 2019.

INDOSPORT.COMYevhen Bokhashvili diketahui tidak memasang nama belakangnya di jersey PSS Sleman dalam ajang Shopee Liga 1 2019. Striker asal Ukraina ini menguak bahwa ia lebih suka memasang nama ‘Baha’ karena lebih singkat dan merupakan nama karibnya sejak kecil.

“Bokhashvili adalah nama keluarga. Namun, nama itu sering dianggap terlalu panjang. Akhirnya, para pelatih dan teman-teman memberikan nama ‘Baha’ sebagai panggilan,” ucap Yevhen dikutip dalam wawancaranya bersama eks PSS, Kristian Adelmund.

“Di Ukraina, jika dilafalkan secara pelan, nama saya disebut Bokhashvili. Namun, jika disebut dengan cepat, akan terdengar menjadi Bakhashvili. Jadi, mereka memotong nama itu menjadi Baha. Lafal ‘o’ di sana, jika diucapkan cepat, terdengar seperti ‘a’,” lanjutnya.

Dengan nama panggilan itu, Yevhen bisa lebih mudah untuk memperkenalkan diri. Saat di Ukraina, ia cenderung akan menyebutkan nama Bokhashvili. Namun, di Indonesia, ia bisa membuat orang terdekatnya lebih mudah dengan sebutan Baha.

Nama itulah yang kemudian menjadi tertera di jersey-nya. Tak hanya itu, ia juga memasang nama pendeknya tersebut di akun media sosialnya. Tak pelak, para pecinta sepak bola dari Indonesia pun memiliki pilihan untuk menyebutnya.

Pemain berusia 26 tahun ini langsung unjuk gigi pada musim pertamanya di Indonesia. Dari 25 laga di ajang Shopee Liga 1, eks Timnas Ukraina U-21 ini telah mengemas 13 gol. Meski mengkilap, Seto Nurdiyantoro selaku pelatihnya merasa capaiannya masih bisa lebih baik.