Liga Inggris

Detik-detik Cedera Horor Andre Gomes Usai Ditekel Son Heung-min

Senin, 4 November 2019 04:32 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Gelandang Everton, Andre Gomes, harus mengalami cedera patah kaki usai ditekel oleh Song Heung-min dalam laga pekan ke-11 Liga Inggris di Stadion Goodison Park, Minggu (11/04/19). 

Nasib nahas menimpa gelandang Everton, Andre Gomes. Dirinya mengalami cedera horor patah kaki usai ditekel brutal dari belakang oleh pemain Spurs, Song Heung-min.

Tekel tersebut dilakukan oleh Son Heung-min pada menit 78'. Melihat Gomes berlari di tepi lapangan, Son yang mengikuti dari belakang mengejar dan melepaskan tekel hingga membuat Gomes jatuh terguling. 

Andre Gomes pun langsung tergeletak memegang kakinya. Raut muka sejumlah pemain kedua tim, termasuk Son Heung-min, mendadak berubah ngeri setelah melihat dampak cedera yang ditimbulkan. 

Wasit Martin Atkinson yang tadinya hanya menghukum dengan kartu kuning langsung memberikan kartu merah kepada Son. Son Heung-min terlihat terpukul atas kejadian ini dan langsung meninggalkan lapangan dengan menangis. 

Sementara itu Andre Gomes langsung mendapat perawatan intensif dari tim medis Everton di dalam lapangan. Tak lama, eks pemain Barcelona itu ditandu keluar lapangan. 

Tottenham sendiri tengah dalam posisi unggul 1-0 ketika insiden itu terjadi. Bermain dengan 10 pemain di sisa laga, Spurs pun akhirnya harus kebobolan lewat gol Cenk Tosun pada masa injury time hingga skor menjadi 1-1.