Liga Indonesia

7 Pemain Bali United Absen di Liga 1, Persipura Tetap Waspada

Minggu, 10 November 2019 19:54 WIB
Penulis: Sudjarwo | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Sudjarwo/INDOSPORT
Persipura Jayapura akan mendapatkan keuntungan saat menjamu Bali United dalam laga lanjutan Shopee Liga 1 2019, di Stadion Gelora Delta Sidoarjo. Copyright: © Sudjarwo/INDOSPORT
Persipura Jayapura akan mendapatkan keuntungan saat menjamu Bali United dalam laga lanjutan Shopee Liga 1 2019, di Stadion Gelora Delta Sidoarjo.

INDOSPORT.COM - Persipura Jayapura akan mendapatkan keuntungan saat menjamu Bali United dalam laga lanjutan Shopee Liga 1 2019, di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Senin (11/11/19).

Bagaimana tidak, tim berjuluk Serdadu Tridatu itu tak akan diperkuat oleh 7 pemainnya. Di antara 7 pemain tersebut ada nama Ricky Fajrin yang dipanggil ke Timnas Indonesia dan juga gelandang asal Irak, Brwa Nouri.

Meski begitu, juru racik Persipura, Jacksen Tiago meminta timnya tetap waspada akan kekuatan Bali United yang solid di Liga 1 2019.

"Saya rasa tidak ada penurunan kualitas Bali United sama sekali, mereka tetap kuat dan kokoh dan punya kerja sama luar biasa juga pemain-pemain yang punya kualitas dahsyat bagi setiap lawan."

"Meskipun ada pemain mereka yang absen tapi mereka masih punya tenaga ekstra," ujar Jacksen saat konferensi pers jelang laga, Minggu (10/11/19).

"Dari semua kontestan Liga 1 2019, Bali United unggul di segala sesuatu seperti punya pemain naturalisasi dan itu adalah salah satu kelebihan mereka," sambungnya.

Pelatih asal Brasil ini menuturkan, timnya tak akan berkaca pada hasil imbang Bali United di dua laga terakhir. Ia dan pemain Persipura tetap memandang Bali United sebagai sebuah tim yang punya banyak kelebihan.

"Yang menentukan kita berhasil atau tidak di laga menghadapi Bali United adalah 90 menit waktu pertandingan. Sehingga saya tetap menghitung Bali sebagai sebuah tim yang kuat," pungkasnya.

Sekadar informasi, Persipura saat ini menjadi salah satu tim yang bisa mengejar Bali United di puncak klasemen Liga 1. Mutiara Hitam kini memiliki 43 poin di tempat ketiga, sementara Serdadu Tridatu sudah mengoleksi 56 poin.