Bursa Transfer

Cari Pengganti Sergio Ramos, Real Madrid Buru Bek Tangguh Napoli

Selasa, 3 Desember 2019 19:51 WIB
Penulis: Ervan Yudhi Triatmoko | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Simon Stacpoole/Offside/Offside via Getty Images
Klub LaLiga Spanyol Real Madrid dilaporkan sedang menyiapkan tawaran pada Napoli untuk mendapatkan bek tangguh Kalidou Koulibaly. Copyright: © Simon Stacpoole/Offside/Offside via Getty Images
Klub LaLiga Spanyol Real Madrid dilaporkan sedang menyiapkan tawaran pada Napoli untuk mendapatkan bek tangguh Kalidou Koulibaly.

INDOSPORT.COM – Klub LaLiga Spanyol Real Madrid dilaporkan sedang menyiapkan tawaran pada Napoli untuk mendapatkan bek tangguh Kalidou Koulibaly. Kubu Los Blancos melihat Koulibaly sebagai calon penerus kapten mereka, Sergio Ramos.

Dilansir dari laman sepak bola internasional Sports Mole, Real Madrid menjadi klub terdepan untuk mendapatkan Kalidou Koulibaly. Raksasa LaLiga Spanyol itu ingin mendatangkan Koulibaly ke Santiago Bernabeu pada jendela transfer musim panas tahun depan.

Real Madrid menganggap Koulibaly sebagai suksesor paling tepat untuk Sergio Ramos yang kini sudah berusia 33 tahun. Bek tengah asal Senegal itu dipercaya akan membuat lini belakang Los Blancos tetap kokoh jika nanti ditinggal Ramos.

Peluang Real Madrid untuk mendapatkan Kalidou Koulibaly terbuka lebar karena Napoli juga berniat melepas sang pemain. Pemilik I Partenopei, Aurelio De Laurentiis, berniat untuk membangun ulang kekuatan tim dengan merombak skuatnya.

De Laurentiis diyakini bakal merelakan Koulibaly jika ada tawaran menggiurkan dari klub lain. Selain bek berusia 28 tahun tersebut, pemain lain yang kabarnya juga bakal didepak adalah penyerang Dries Mertens.

Jika serius ingin memboyong Kalidou Koulibaly, maka Real Madrid harus siap merogoh kocek dalam-dalam. Berdasarkan situs Transfermarkt, harga Koulibaly yang masih terikat kontrak dengan Napoli hingga tahun 2023 berkisar di angka 75 juta euro atau sekitar Rp1,1 triliun.

Performa apik Kalidou Koulibaly bersama Napoli memang membuatnya menjadi buruan klub-klub top Eropa. Real Madrid sendiri bukan satu-satunya klub yang menaruh minat pada Koulibaly.

Sebelumnya, pemilik 38 caps bersama Timnas Senegal itu telah lama menjadi incaran Manchester United. Namun hingga kini, kubu Setan Merah tak kunjung memberikan tawaran pada Napoli sehingga mereka pun terancam disalip Real Madrid dalam perburuan Koulibaly.

Musim ini, posisi Kalidou Koulibaly di lini belakang Napoli nyaris tak tergantikan. Di kompetisi Serie A Italia, ia telah bermain dalam 12 pertandingan. Sedangkan di pentas Liga Champions, Koulibaly selalu bermain dalam lima laga yang telah dijalani I Partenopei.