Liga Indonesia

Bawa Persik Juara Liga 2, Budiardjo Thalib Ingin Kembali ke PSM Makassar

Kamis, 5 Desember 2019 00:38 WIB
Penulis: Adriyan Adirizky Rahmat | Editor: Coro Mountana
© Ilustrasi INDOSPORT
Bawa Persik Juara Liga 2, Budiardjo Thalib Ingin Kembali ke PSM Makassar. Copyright: © Ilustrasi INDOSPORT
Bawa Persik Juara Liga 2, Budiardjo Thalib Ingin Kembali ke PSM Makassar.

INDOSPORT.COM - Pelatih klub Liga 2, Persik Kediri, Budiardjo Thalib menyatakan keinginan kuatnya untuk kembali masuk ke dalam jajaran staf kepelatihan PSM Makassar pada musim depan.

Pelatih yang membawa Persik Kediri menjuarai Liga 2 2019 dan mendapat tiket promosi ke Liga 1 musim depan ini diketahui terakhir kali melatih Pasukan Ramang pada musim 2016 silam.

"Saya punya niat untuk pulang kampung ke PSM. Kenapa? di kampung orang saja saya sudah sering membuat prestasi," ungkap Budiardjo saat ditemui awak media olahraga, Senin (02/12/19).

"Sedangkan di kampung sendiri belum pernah, mungkin saja rejeki saya belum di PSM. Kemarin (musim 2016) saya sempat jadi caretaker tapi tetap juga keluar dari PSM," tambah Budiardjo lagi.

Pria kelahiran Makassar, 4 Juli 1970 ini berharap apa yang diraih bersama Persik di musim ini bisa membuka mata manajemen PSM untuk mempertimbangkan dirinya masuk ke dalam staf kepelatihan.

"Semoga manajemen PSM melirik saya setelah meraih sederet prestasi di luar. Sebenarnya, bukan hanya kali ini saya membuat prestasi, sudah ada beberapa klub yang saya loloskan ke divisi utama," kata pelatih sepak bola berusia 49 tahun ini.

Adapun pria yang pernah menjadi pemain timnas futsal Indonesia di tahun 2003 ini mengaku tidak akan berpikir panjang menerima pinangan jika manajemen PSM benar-benar serius memakai jasanya.

"Semisal manajamen PSM benar-benar serius dan kami menemukan kecocokan, kenapa tidak?," tegas mantan pelatih PSM U-21 ini.

Budiardjo Thalib memang dikenal sebagai pelatih spesialis promosi. Sebelum Persik, Budiardjo membawa Persiko Kota Baru, Perssin Sinjai, dan Perssu Sumenep lolos ke Liga 2.