INDOSPORT.COM – Usai kalah dari Vietnam pada final SEA Games 2019, Timnas Indonesia U-23 ternyata tetap mendapatkan suatu gelar.
Gelar tersebut adalah top skor yang sukses disabet oleh Osvaldo Haay dengan torehan 8 gol. Osvaldo Haay memang di SEA Games 2019 kali ini tampil begitu baik dan mampu menjawab tantangan untuk menggantikan Muhammad Rafli yang cedera di tengah turnamen.
Meski bukan berposisi murni sebagai striker, Osvaldo tetap mampu tampil tajam dengan eksplosifitasnya yang ditunjang dengan kecepatannya. Namun Osvaldo Haay harus membagi gelar top skor tersebut dengan penyerang Vietnam, Ha Duc Chinh.
Pasalnya Ha Duc Chinh juga sukses mengemas 8 gol yang sama dengan milik Osvaldo Haay. Ada satu catatan unik dalam gelar top skor Osvaldo Haay yaitu hanya Vietnam lawan yang tak bisa ia bobol.
Bertemu sebanyak 2 kali, Osvaldo Haay tidak mampu mencetak satu golpun ke gawang Vietnam. Sebaliknya, semua sisa lawan Timnas Indonesia U-23 seperti Thailand, Singapura, Laos, Brunei hingga Myanmar sukses dijebol oleh Osvaldo Haay di SEA Games 2019.