INDOSPORT.COM - Persipura Jayapura akhirnya harus rela melepaskan posisi runner up menjadi milik Persebaya Surabaya, usai ditahan imbang Borneo FC dengan skor 2-2 dalam laga pamungkas Shopee Liga 1 2019 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Minggu (22/12/19).
Namun sang pelatih, Jacksen Tiago tetap memuji kerja keras anak asuhnya yang menurutnya sudah berjuang semaksimal mungkin demi mendapatkan hasil sempurna.
"Bersyukur karena hari ini kita bisa menjalankan pertandingan kita dengan baik. Meskipun kita tidak bisa menang tapi boleh dikatakan ini sebuah come back yang sangat luar biasa," ujarnya selepas laga.
"Dengan performance seperti sekarang meski kita tidak keluar sebagai pemenang tapi saya bersyukur dengan anak-anak yang bisa bangkit dalam waktu singkat yang kita punya. Apapun hasil di laga tadi saya sangat bersyukur atas kinerja dari pemain dan prestasi yang kita capai," sambungnya.
Kendati harus pasrah timnya mengakhiri kompetisi di peringkat keempat, namun Jacksen tetap mengaku salut dengan mental pemainnya yang sanggup menembus papan atas Liga 1.
"Ini bukan perkara mudah kita bisa keluar dari posisi bawah sampai kita bersaing perebutkan posisi kedua dalam kondisi menjadi tim musafir seperti sekarang," terangnya.
"Tapi para pemain telah menunjukkan komitmen yang luar biasa, dan saya banyak berterima kasih kepada seluruh staf tim pelatih, manajemen dan semua pemain," pungkas Jacksen Tiago.