Liga Indonesia

Hasil Pertandingan Liga 1: Persipura Jayapura vs Borneo FC, Gagal Jadi Runner-up

Minggu, 22 Desember 2019 17:40 WIB
Penulis: Arief Tirtana | Editor: Indra Citra Sena
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Persipura Jayapura gagal merangsek ke peringkat kedua klasemen akhir Liga 1 2019 usai bermain imbang 2-2 melawan Borneo FC, Minggu (22/12/19).

Melakoni pertandingan terkahir Liga 1 2019 sebagai tuan rumah, Persipura Jayapura mendapatkan perlawanan ketat dari Borneo FC.

Sama-sama berada di papan atas, kedua tim bermain keras sejak menit awal. Baru 13 menit pertandingan berjalan, kartu kuning sudah keluar dari saku wasit untuk pelanggaran berat yang dilakukan pemain Persipura, Yustinus Pae.

Dua menit setelahnya giliran palang pintu Borneo FC, Javlon Guseynov, yang diganjar kartu kuning oleh wasit akibat melakukan pelanggaran berat.

Akhirnya, kelengahan pertahanan Persipura Jayapura membuat Matias Conti bisa membawa Borneo FC unggul pada menit ke-24. Conti mencetak gol lewat tandukannya setelah mendapatkan umpan matang dari Terens Puhiri.

Gol Matias Conti itu juga yang menjadi satu-satunya di babak pertama pertandingan Liga 1 2019 Persipura Jayapura vs Borneo FC. Skor 0-1 saat turun minum.

Babak Kedua

Memasuki babak kedua, duel sengit masih terus berlanjut. Borneo FC mampu menambah keunggulan pada menit ke-61. Tembakan kaki kiri Terens Puhiri dari luar kotak penalti, membuat Persipura kembali harus rela kebobolan dan tertinggal 0-2.

Setelah tertinggal, Persipura Jayapura yang mau tak mau harus terus menyerang. Gelandang asal Korea Selatan, Oh In-kyun masuk pada menit ke-66. Meski tak langsung berbuah hasil, dia membuat penampilan Persipura kian menyerang.

Akhirnya pada menit ke-80, gol yang dicari akhirnya datang untuk Persipura Jayapura. Beawal dari hadiah penalti wasit, Andre Ribero tanpa kesulitan menggetarkan jala gawang lawan. Skor beubah, Persipura Jayapura 1, Borneo FC 2.

Tak butuh waktu lama, Persipura Jayapura kembali bisa menambah gol di menit-85 umpan Oh In-kyun berhasil dimanfaatkan Boaz Solossa menjadi gol penyeimbang melalui tendangan terarahnya.

Skor 2-2 itu juga yang menjadi hasil pertandingan pekan pamungkas Shopee Liga 1 2019 antara Persipura vs Boneo FC. Tim Mutiara Hitam pun gagal mengudeta Persebaya Surabaya dari posisi kedua klasemen.

Susunan Pemain

Persipura Jayapura (4-3-3): Dede Sulaiman; Tinus Pae, Andre Ribero, Ricardo Salampessy, Yohanes Tjoe; M. Tahir, Conteh, Ian Kabes; Samassa, Boaz Solossa, Todd Ferre.

Borneo FC (4-3-3): Gianluca; M. Ikhsan, Javlon, Wildansyah, Nurdiansyah; Juan Alsina, Ilhamsyah, Renan Silva; Umanailo, Matias Conti, Terens Puhiri.