INDOSPORT.COM - Eks gelandang AC Milan asal Jepang, Keisuke Honda, harus menjalani karier singkat di Vitesse Arnhem. Dia memutuskan mundur meski baru bergabung dengan klub Eredivisie Belanda tersebut selama 1,5 bulan sejak 7 November silam.
Melansir dari The World Game, melalui akun Twitter pribadinya, Honda mengucapkan terima kasih kepada Vitesse atas kesempatan yang diberikan meski dalam waktu yang terhitung singkat.
"Terima kasih untuk segalanya kepada semua pihak di Vitesse. Sayangnya, semua terjadi dalam waktu singkat tapi saya mengapresiasinya. Semoga kelak kita bisa bertemu kembali," kicau Honda di akun pribadinya.
Thank you for everything to all people of @MijnVitesse Unfortunately it was very short time but I really appreciate it. Look forward to seeing you someday again! pic.twitter.com/LsJuFvqCGB
— KeisukeHonda(本田圭佑) (@kskgroup2017) December 23, 2019
Disebutkan keputusan Keisuke Honda mundur dari Vitesse Arnhem usai sang pelatih, Leonid Slutsky, yang pernah bekerja sama dengannya di CSKA Moscow dipecat oleh klub Eredivisie Belanda tersebut.
"Saya memutuskan untuk pergi dari klub karena misi saya. Ketika saya datang, saya ingin merubah situasi. Itulah misi saya dan saya tak mampu merubahnya. Terlebih, Slutsky meninggalkan klub," lanjutnya.
"Saya merasa bertanggung jawab akan hal tersebut, jadi saya merasa tak seharusnya tinggal disini (Vitesse) hingga kontrakku habis," tandas Keisuke Honda.
Vitesse Arnhem menjadi klub ketujuh Honda setelah dirinya tak memiliki sejak Mei 2019. Kontraknya bersama Melbourne Victory habis kala itu.
Sejak bergabung pada 7 November silam, Keisuke Honda telah tampil sebanyak empat kali di Vitesse Arnhem. Pemain berusia 33 tahun ini dikontrak hingga akhir musim atau setelah pagelaran Eredivisie Belanda usai.