Bola Internasional

Sebelum Latih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Pernah 'Hancurkan' Persib Bandung

Rabu, 25 Desember 2019 11:52 WIB
Penulis: Fuad Noor Rahardyan | Editor: Lanjar Wiratri
© INDOSPORT
Pelatih anyar Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, ternyata sudah pernah menaklukkan tim asal Indonesia, Persib Bandung. Copyright: © INDOSPORT
Pelatih anyar Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, ternyata sudah pernah menaklukkan tim asal Indonesia, Persib Bandung.

INDOSPORT.COM – Pelatih anyar Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, ternyata sudah pernah menaklukkan tim asal Indonesia, Persib Bandung. Hal itu ia lakukan dalam babak perempatfinal Liga Champions Asia musim 1995 silam.

Babak perempatfinal Liga Champions Asia musim 1995 sendiri digelar dalam format grup dan dibagi menjadi dua wilayah, yakni barat dan timur. Ilhwa Chunma FC dan Persib Bandung masuk ke grup timur bersama Verdy Kawasaki dan Thai Farmers Bank FC.

Laga grup timur itu digelar di Bandung. Namun, Shin Tae-yong dan kawan-kawan tidak gentar sedikit pun dengan dukungan publik tuan rumah. Shin mencetak satu gol yang akhirnya membenamkan Persib dengan skor 5-2.

Sedangkan, langkah Persib Bandung dipastikan terhenti di babak perempatfinal usai kalah dari Verdy dan Thai Farmers Bank FC. Padahal, dalam dua babak sebelumnya, Maung Bandung secara impresif menyingkirkan Bangkok Bank FC (Thailand) dan Pasay City (Filipina).

Shin Tae-yong dan Ilhwa Chunma kemudian berhasil keluar sebagai juara Liga Champions Asia 1995. Dalam partai semifinal dan final, mereka mengalahkan Saipa (Iran) dan Al-Nasr (Arab Saudi) secara berurutan dengan skor 1-0.

Kemenangan tersebut menjadi satu-satunya gelar Liga Champions Asia yang diraih Shin Tae-yong sebagai pemain. Ia kemudian kembali meraihnya pada musim 2010 bersama tim yang sama ketika sudah menjadi pelatih.

Sebenarnya, selain Persib, ia juga pernah membobol gawang Persik Kediri di Liga Champions Asia 2004. Kala itu, Seongnam Ilhwa Chunma menang dengan skor 15-0 di kandang sendiri. Shin Tae-yong yang kala itu menjadi kapten ikut mencatatkan namanya di papan skor.

Sebentar lagi, Shin Tae-yong akan bertolak ke Jakarta pada Kamis (26/12/19) esok untuk meresmikan kontrak sebagai pelatih Timnas Indonesia. Dengan pengalamannya sebagai pemain dan pelatih di Asia, ia diharapkan bisa memberi prestasi untuk sepak bola Indonesia.