Liga Indonesia

Visioner, Pelatih PSM Makassar Curi Start Sambut Elite Pro Academy U-16 2020

Kamis, 26 Desember 2019 15:25 WIB
Penulis: Adriyan Adirizky Rahmat | Editor: Indra Citra Sena
© http://epa.pssi.org
Logo Elite Pro Academy Liga 1 U-16. Copyright: © http://epa.pssi.org
Logo Elite Pro Academy Liga 1 U-16.

INDOSPORT.COM - Pelatih PSM Makassar U-16, Muhammad Irfan Rahman, mencuri start menyambut Elite Pro Academy Liga 1 U-16 2020. Ia ingin lebih awal untuk memulai persiapan skuatnya dibandingkan klub lain.

Pada musim ini, PSM kandas di babak 8 Besar Grup X setelah hanya puas menduduki peringkat ketiga. Mereka memiliki perolehan poin yang sama dengan Persija Jakarta, yaitu empat, tapi harus tersisih karena kalah agresivitas mencetak gol.

Kepada redaksi berita olahraga INDOSPORT, Irfan mengatakan langsung meliburkan pemainnya setelah tersisih pada awal Oktober lalu. Sebab, ia bermaksud untuk sesegera mungkin kembali mengumpulkan skuatnya dalam memulai persiapan Elite Pro Academy.

"Setelah tersisih, pemain langsung diliburkan dan dipulangkan ke daerah asalnya masing-masing. Tapi tetap dalam pantauan karena tim pelatih memberikan program latihan," ucap Irfan via sambungan telepon seluler, Rabu (25/12/19).

"Tapi program latihan itu khusus pemain yang berasal dari luar Mamuju. Untuk pemain berasal dari Mamuju dan sekitarnya tetap latihan bersama setiap hari," imbuh Irfan lagi.

Muhammmad Irfan menambahkan, pemainnya hanya diberi waktu libur selama sebulan sehingga pertengahan November lalu, semuanya telah berkumpul. Itu berarti, PSM Makassar U-16 telah memulai persiapannya sejak bulan lalu.

Ada pun dalam masa persiapan menyambut Elite Pro Academy Liga 1 U-16 2020 nanti, PSM telah melakukan sejumlah uji coba. Mereka juga mengikuti sejumlah turnamen tarkam yang digelar di Mamuju maupun di beberapa daerah lain.

Sekadar informasi, PSM Makassar U-16 berpusat di Mamuju, Sulawesi Barat. Manajemen mengakuisisi SSB Manakarra Mamuju untuk kemudian dijadikan sebagai Akademi PSM Makassar sejak 2017.