INDOSPORT.COM - Pelatih klub Liga Inggris Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer akhirnya buka suara terkait desas-desus masa depan Nemanja Matic di Old Trafford.
Pada era ole Gunnar Solskjaer, Nemanja Matic menjadi pemain yang lebih sering duduk di bangku cadangan Manchester United.
Hal itu membuat masa depan Matic yang hanya memiliki kontrak hingga musim panas 2020 dipertanyakan. Ia pun kemudian dikaitkan akan hengkang dari Manchester United menyusul minat dati Inter Milan.
Bahkan yang terbaru, Matic disebut-sebut akan menyusul mantan pelatihnya, Jose Mourinho ke Tottenham Hotspur pada bursa transfer pemain Januari 2020.
Akan tetapi, kabar itu dibantah tegas oleh Solskjaer. Ia menyatakan bahwa Matic akan bertahan di Old Trafford dan The Red Devils bisa saja memberikan kontrak baru.
"Nemanja akan bertahan. Dia bekerja keras untuk tampil kembali dan sekarang dia di sini dan bermain baik. Tentu saja selalu ada peluang untuk kontrak baru," ucap Solskjaer dikutip dari Metro Sports.
Sehingga Solskjaer akan memanfaatkan Matic untuk menambal lini tengah Manchester United yang kosong. Buktinya Matic sendiri selalu bermain menjadi starter di dua pertandingan terakhir Manchester United.