Liga Indonesia

Manajemen Persipura Jayapura Beri Penegasan Perihal Status Jacksen Tiago

Senin, 6 Januari 2020 14:47 WIB
Penulis: Sudjarwo | Editor: Herry Ibrahim
© Zainal Hasan/INDOSPORT
Benhur Tomi Mano menegaskan jika posisi klub Liga 1 Pelatih Persipura, Jacksen Tiago masih akan tetap mengarsiteki klub berjuluk mutiara hitam musim 2020. Copyright: © Zainal Hasan/INDOSPORT
Benhur Tomi Mano menegaskan jika posisi klub Liga 1 Pelatih Persipura, Jacksen Tiago masih akan tetap mengarsiteki klub berjuluk mutiara hitam musim 2020.

INDOSPORT.COM - Manajemen klub Liga 1 Persipura Jayapura memberikan sebuah jawaban tegas menyusul rumor-rumor yang beredar yang menyebutkan jika sang pelatih, Jacksen F. Tiago bakal di bajak oleh klub lain.

Ketua Umum Persipura Jayapura, Benhur Tomi Mano menegaskan jika posisi Pelatih Persipura, Jacksen Tiago masih akan tetap mengarsiteki klub berjuluk mutiara hitam untuk kompetisi musim 2020.

“Jacksen telah bersedia bersama-sama tim Persipura di musim 2020, karena sangat dekat dengan pemain,” ujar Benhur, Senin (06/01/20).

Benhur menuturkan jika sang pelatih masih sangat di cintai oleh masyarakat Papua dan mereka sangat menginginkan yang bersangkutan untuk tetap melatih Persipura.

“Masyarakat masih menginginkan Jacksen tetap bersama-sama dengan pemain Persipura,” ungkapnya.

Ia juga menyebutkan jika Jacksen sudah merespon keinginan masyarakat Papua itu dengan positif. Dan selebihnya, manajemen hanya tinggal menanti Jacksen tiba pasca menikmati liburan di Brasil.

"Untuk keinginan tentunya disambut baik dan kita tinggal menunggu kedatangan Jacksen yang sedang berlibur di Brasil," tandasnya.

Sebelumnya ada rumor jika mantan pelatih Barito Putera tersebut dilirik oleh Persija Jakarta. Hal itu seiring tidak diperpanjangnya kontrak Edson Tavares sebagai pelatih Macan Kemayoran.