Liga Indonesia

Arema FC Benarkan Makan Konate Didekati Tim Liga 1 dari Jawa Timur

Selasa, 7 Januari 2020 14:25 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Herry Ibrahim/Indosport.com
Selebrasi Makan Konate (Arema FC) usai menjebol gawang Bhayangkara FC dalam laga Liga 1 2019. Copyright: © Herry Ibrahim/Indosport.com
Selebrasi Makan Konate (Arema FC) usai menjebol gawang Bhayangkara FC dalam laga Liga 1 2019.

INDOSPORT.COM - General manager Arema FC, Ruddy Widodo membenarkan jika Makan Konate tengah didekati oleh tim rival berat di Jawa Timur, setelah kerja sama tidak berlanjut jelang bergulirnya Liga 1 musim ini.

Rival berat tim Singo Edan di Jatim tak lain adalah Persebaya Surabaya. Dan dengan kekuatan finansial, tampak wajar jika mereka bisa mendatangkan Makan Konate yang konon permintaan gajinya menembus Rp4 Miliar untuk satu musim kompetisi.

"Yang paling serius untuk mendekati Konate memang ada dua tim di Liga 1, salah satunya dari Jawa Timur," ucap Ruddy Widodo saat didatangi media di Kantor Arema FC, Senin (06/01/2020).

"Bagi mereka, harga yang diminta Konate tampak masih terjangkau. Tapi, bagi kami, permintaan agennya sudah di luar batas wajar," sambung General Manager Arema FC tersebut.

Seperti diketahui, klub berlogo kepala singa itu menyudahi tahap tawar-menawar perihal perpanjangan kontrak sang pemain. Arema FC jelas mengedepankan stabilitas finansial dengan berhenti di angka maksimal penawaran mereka yang tergolong fantastis.

"Jelas kami memprioritaskan finansial yang sehat. Dalam kasus Konate memang berfokus pada gagalnya titik temu, meski si pemain sangat ingin bertahan," tandas dia.

Top skorer Arema FC dengan 16 gol di Liga 1 tahun lalu itu memang masuk ke dalam proyeksi Mario Gomez. Namun akibat gagalnya kesepakatan, pelatih asal Argentina itu dipastikan mencari pemain asing lain untuk gantikan Makan Konate.