INDOSPORT. COM - Marco Motta, nama eks bintang Juventus ini belakangan dikaitkan dengan klub Liga 1 2020, Persija Jakarta.
Isu mengenai Marco Motta diincar Persija Jakarta menyeruak di jagat media sosial. Khususnya dalam unggahan akun media sosial Jakarta Tigerart, Minggu (05/01/20) kemarin.
Jakarta Tigertart mengunggah foto Motta yang didesain tengah mengenakan atribut Persija Jakarta. Pada bagian caption dijelaskan, Motta kini sedang didekati Persija Jakarta dan diupayakan merapat pada bursa transfer Liga 1 2020.
Nama Motta sendiri sebenarnya tergolong memiliki reputasi menjanjikan. Bagaimana tidak, Motta diketahui pernah berkostum raksasa Serie A Italia, Juventus, dari tahun 2011 hingga 2015.
Selain soal pengalamannya bermain untuk Juventus, karier Motta menyimpan cerita menarik lainnya yang patut disimak pula. Berikut INDOSPORT sajikan rangkuman profil singkat Marco Motta, eks bintang Juventus yang diincar Persija Jakarta.
Pengalaman di Serie A Italia
Juventus jelas jadi salah satu klub Serie A Italia yang pernah dibela Marco Motta. Ia bergabung dengan Juventus pada musim panas 2011, setelah diboyong dari Udinese.
Jauh sebelum membela Juventus, Motta mengawali karier bersama Atalanta. Ia kemudian dipinjamkan beberapa kali ke sejumlah klub Serie A Italia lainnya, yakni Udinese, Torino, dan AS Roma.
Barulah pada musim panas 2009 Motta mulai menapaki perjalanan karier baru. Motta hijrah ke AS Roma dengan mahar transfer sebesar 3,5 juta euro.
Namun, kiprah Motta di Roma hanya bertahan semusim. Motta selanjutnya pindah ke Udinese, dan akhirnya dibeli Juventus.
Sayangnya, Juventus juga tak puas dengan penampilan Motta. Si Nyonya Tua pun sempat meminjamkan Motta ke beberapa klub, seperti Catania dan Bologna, baru kemudian benar-benar dilepas pada musim 2014/15 ke Watford.
Timnas Italia
Marco Motta tergolong memiliki pengalaman panjang di pentas Serie A Italia. Lihat saja nama-nama klub yang dibelanya, semua memiliki reputasi top, seperti Atalanta, Udinese, Torino, AS ROma, Juventus, Catania, dan Bologna.
Kiprah Motta tersebut ternyata sempat membuat Timnas Italia kepincut. Ia pernah sekali merumput Timnas Italia dalam laga uji coba kontra Pantai Gading, 10 Agustus 2010.
Kalau ditelusuri lebih jauh, Motta ketika masih muda dulu juga merupakan langganan Timnas Italia. Ia pernah membela Timnas Italia di berbagai level umur, dari U-16, hingga U-21.
Liga Champions dan Europa League
Lama berkarier dengan klub-klub top Serie A Italia, tentu membuat rekam jejak karier Marco Motta tampak mentereng. Bahkan Marco Motta pernah merasakan ketatnya persaingan di kompetisi bergengsi seperti Liga Champions dan Europa League.
Sementara di ajang Europa League, Motta tampil bersama AS Roma dan Juventus. Dari kedua klub itu, Motta total bermain sebanyak delapan kali menghiasi pentas Europa League.