INDOSPORT.COM - PSS Sleman belum menunjuk sosok untuk menjadi pelatih di Liga 1 2020. Nama Seto Nurdiyantoro yang musim lalu jadi nahkoda tim Super Elang Jawa masih menjadi prioritas.
Hanya saja, negosiasi antara manajemen dengan pelatih berusia 45 tahun itu masih buntu. Apalagi berhembus kabar jika Seto juga jadi salah satu calon asisten pelatih Shin Tae-yong di Timnas.
Humas PT Putra Sleman Sembada (PSS), Johanes Sugianto menegakan jika prioritas utama pelatih adalah Seto. Bahkan pihaknya memastikan belum ada calon lain yang dibahas.
"Prioritas kami masih Seto Nurdiyantoro untuk jadi pelatih. Kami tidak berkomunikasi dengan calon lain," kata Johanes, Selasa (07/01/20).
Meski demikian, Johanes tak menampik jika manajemen masih menunggu keputusan PSSI berkait rumor perekrutan Seto ke timnas. Jika tak ke timnas, pihaknya segera melanjutkan proses negosiasi.
"Kami menunggu keputusan PSSI soal Seto jadi ke timnas atau tidak. Namun yang pasti saat ini kami belum berfikir mencari pelatih lain," tegasnya.
Seto Nurdiyantoro memang sedang naik daun berkat prestasinya bersama PSS Sleman musim ini. Berstatus tim promosi, Seto mampu memaksimalkan potensi pemain muda dan dari Liga 2 sehingga PSS bisa finish di posisi kedelapan Liga 1 2019.